kievskiy.org

Honda Bulldog Akan Segera Diproduksi Massal

TOKYO, (PR).- Honda telah mendaftarkan hak paten di Jepang untuk motor produksi massal yang berbasis motor konsep Bulldog dan diharapkan untuk mulai dipajang di dealer pada akhir tahun ini, demikian dilaporkan laman Visordown. Bocoran soal Bulldog telah beredar sejak setahun lalu di Jepang. Berbasis motor yang selama ini hanya dipasarkan di Jepang yakni model CB400F (motor yang secara fisik identik dengan CB500F, mesinnya dibuat lebih kecil mengikuti regulasi lokal), tampilan Bulldog dibuat garang, bergaya 'utilitarian' dan dilengkapi dengan ruang bagasi. Bukan scrambler juga bukan motor adventure, lebih dekat kepada quad bike yang digunakan oleh petani. Paten terbaru menampilkan cash bar yang dirancang untuk terpasang pas pada mesin. Tampilan motor berbeda dengan versi motor konsep Bulldog, terutama pada indikator, lampu belakang dan cakram rem. Honda juga mempatenkan unit clever storage yang terpasang pada samping tanki bahan bakar, salah satu inovasi dari Bulldog. Meskipun bersatu dengan tanki, bagian sampingnya yang terbuat dari plastik secara aktual lebih mendekati pannier, dan dapat dibuka untuk memperluas kapasitas bagasi. Sementara komponen yang berhubungan dengan mekanik dicomot dari model produksi massal Honda lainnya, seperti lampu depan, menempatkan Bulldog sebagai solusi hemat bagi perusahaan untuk memperluas pasar baru mereka.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat