kievskiy.org

Agar Servis Mobil Daihatsu Bisa Cepat, Pakai Booking Service

DAIHATSU menjadi salah satu primadona masyarakat Indonesia dalam hal mobil ekonomis dan tidak menguras kantong. Hal itu terjadi, salah satunya, karena Daihatsu melakukan inovasi dalam sektor pelayanannya di diler atau bengkel resmi.

Booking Service adalah salah satu cara Daihatsu memberikan kenyamanan untuk para pelanggan setia. Para pelanggan setia Daihatsu dapat mengatur jadwal servis sehingga menunggu lama di bengkel yang membosankan tidak akan terjadi lagi.

Meski angka peminat Booking Service masih tergolong rendah, Daihatsu selalu melakukan penyuluhan tentang betapa menguntungkannya menggunakan inovasi Booking Service yang diberikan oleh pihak Daihatsu. Booking Service harus disosialisasikan sesering mungkin dan sebanyak mungkin.

Jika tidak, hal-hal kecil yang dapat memicu konsumen menjadi kesal bisa terjadi, seperti konsumen yang tidak melakukan Booking Service dan sudah menunggu giliran cukup lama kemudian konsumen tersebut melihat konsumen lain datang yang sudah melakukan Booking Service, hal itu seolah menjadi pandangan negatif para konsumen jika metode Booking Service tidak disosialisasikan sesering mungkin.

Daihatsu tentunya memberikan cara yang mudah untuk melakukan Booking Service. Konsumen bisa menelefon ke diler resmi Daihatsu terdekat, bisa juga melalui halaman atau web resmi Daihatsu di Daihatsu.co.id.

Di situs tersebut, konsumen hanya perlu mengisi formulir secara online dan jika sudah dilakukan, Daihatsu akan menelefon konsumen untuk konfirmasi jadwal yang diinginkan. Cara terakhir yang dapat dilakukan adalah dengan datang langsung ke diler resmi terdekat dan langsung ke Counter Booking serta mengisi formulir.

Semakin berkembangnya teknologi di Indonesia membuat Daihatsu harus melakukan banyak inovasi yang memanjakan konsumennya sehingga Daihatsu yang dikenal memiliki produk mobil dengan harga yang ekonomis juga bisa membuat konsumennya mendapat kenyamanan.

Balad Daihatsu 2018

Para pengguna Daihatsu juga dapat berkumpul dalam acara bertajuk Balad Daihatsu atau Bandung Lautan Dahatsu pada Sabtu 10 November 2018.

Ajang yang digelar Daihatsu Indonesia dan Pikiran Rakyat itu mengusung tema Sabilulungan Peduli Citarum itu akan dihadiri ribuan pengguna Daihatsu se-Indonesia.

Selain menggalang kepedulian terhadap kondisi Sungai Citarum, acara yang bertempat di Stadion Si Jalak Harupat, Kutawaringin, Kabupaten Bandung itu akan dimeriahkan berbagai kegiatan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat