kievskiy.org

Tips Memilih Kaca Film Mobil, Beda Varian Beda Spek Beda Juga Hasilnya!

Ilustrasi pemasangan kaca film
Ilustrasi pemasangan kaca film /Dok V-Kool

PIKIRAN RAKYAT - Kaca film merupakan salah satu komponen penting yang ada di mobil seseorang.

lapisan tipis yang ditempel pada kaca mobil ini bisa mengurangi cahaya dari luar mobil dengan cara menggelapkan bagian kacanya.

Tak hanya itu saja, hilangnya cahaya dari luar akan membuat udara dalam mobil terasa lebih sejuk.

Tetapi ada beberapa hal yang harus diketahui sebelum Anda memilih kaca film yang akan dipasang pada mobil.

Baca Juga: Gempa Bumi di NTT, BMKG Sebut Terjadi Patahan Aktif di Laut Flores

Karena beda varian pada kaca film, akan memiliki spesifikasi yang berbeda, dan juga output hasilnya akan beda-beda juga.

Untuk di Indonesia pada saat ini, kaca film dari merk V-Kool masih menjadi salah satu yang paling mendominasi.

"V-Kool masih mendominasi pasar setelah berkiprah di pasaran industri kaca film selama 26 tahun dan menempati top of mind bagi kalangan pengguna kaca film.

"Untuk mempertahankan posisi dominan di segmen premium ini, kami secara konsisten selalu menghadirkan produk-produk terbaru dengan kualitas tertinggi yang memenuhi harapan dan memuaskan konsumen," ucap Vice President Director PT V-Kool, Linda Widjadja dalam keterangan resmi pada Pikiran-Rakyat.com Selasa, 14 Desember 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat