kievskiy.org

Hyundai Ciptakan Transmisi yang Bisa Prediksi Bentuk Jalan Raya, Gunakan Radar, Kamera, dan Navigasi 3 Dimensi

ILUSTRASI mobil Hyundai
ILUSTRASI mobil Hyundai /Instagram.com/@hyundai_worlwide Instagram.com/@hyundai_worlwide

PIKIRAN RAKYAT - Hyundai kembali mengenalkan salah satu inovasi teknologinya yang terbaru.

Pabrikan asal Korea Selatan tersebut mengenalkan teknologi Information and Communication Technology (ICT) Connected Shift System.

Teknologi ini merupakan teknologi dimana mobil bisa melakukan perpindahan gigi secara otomatis ketika mengidentifikasi jalan di depannya.

Baca Juga: Kenalkan Nobe 100, Mobil Listrik yang Bisa Parkir Vertikal di Atas Dinding

Dikutip dari Pikiran-Rakyat.com dari Motor 1, teknologi ini bisa dilakukan dengan adanya kamera, radar, dan navigasi 3 dimensi yang dilengkapi dengan peta presisi dari bentuk jalan raya.

Setiap alat memiliki funginya masing-masing.

Navigasi 3 dimensi digunakan untuk memantau ketinggian, tingkat kelengkungan jalan, serta kondisi lalu lintas.

Radar digunakan untuk mendeteksi kecepatan dan jarak dari kendaraan.

Baca Juga: Fitur Autopilot Mobil Tesla Selamatkan Keluarga dari Kematian, Pengemudi: Elon Musk Membuat Kami Bangga

Sedangkan kamera digunakan sebagai penyedia informasi dari jalur yang akan dilalui.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat