kievskiy.org

Suzuki Buka Suara Soal Peluncuran S-Presso di Indonesia, Jadi Pengganti Karimun?

Suzuki S-Presso akan Masuk Pasar Indonesia, Harganya di Bawah Rp100 Juta
Suzuki S-Presso akan Masuk Pasar Indonesia, Harganya di Bawah Rp100 Juta /Dok Foto Maruti Suzuki India Dok Foto Maruti Suzuki India

PIKIRAN RAKYAT - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) buka-bukaan soal rencana peluncuran mobil mini Suzuki S-Presso di Indonesia.

Dalam pameran yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Head of 4W Brand Development PT Suzuki Indomobil Sales, Harold Donnel tak membantah akan memasukan mobil mini tersebut ke Indonesia.

Harol memang menyatakan bahwa SIS memiliki rencana untuk meluncurkan mobil tersebut di Indonesia.

Tetapi, mereka masih perlu melakukan serangkaian hal sebelum akhinya Suzuki S-Presso masuk ke industri otomotif tanah air.

Baca Juga: Bukan Motor atau Mobil, Suzuki Luncurkan Mesin Kapal Baru di IIMS 2022

"Untuk saat ini sih kita belum bisa kasih clue banyak. Segala sesuatunya masih kita persiapkan dengan detail. Masih kita koordinasikan juga tak hanya pada internal Suzuki, tetapi juga ke pemerintahan ya," ujar Harold pada Pikiran-Rakyat.com, Sabtu 2 April 2022 di IIMS 2022.

"Karena kan ini once again harus mendapatkan restu dari pemerintah melalui proses homologasi, SUT dan TPT. Dan apa segala macemnya gitu kan istilahnya," tuturnya lagi.

Harold pun tak menyangkal bahwa Suzuki memang ada rencana untuk menghadirkan mobil SUV mini pengganti Suzuki Karimun ini.

"Sekarang memang masih ada di skala tersebut. Ya akan kami kabarkan once kalau produk itu sudah siap untuk diperkenalkan. Planning pasti ada, sudah pasti ada kok," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat