kievskiy.org

MotoGP Portugal: Fabio Quartararo Bahkan Terkesan Melihat Kecepatannya Sendiri

Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo di MotoGP
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo di MotoGP /Instagram.com/@yamahamotogp

PIKIRAN RAKYAT – Fabio Quartararo, pembalap dari Yamaha Monster Energy jadi juara di MotoGP Portugal, 24 April 2022 setelah 5 seri MotoGP yang cukup menyulitkan.

Di Sirkuit Portimao itu, tidak ada yang bisa mengejar Fabio Quartararo selama balapan. Pembalap asal Perancis itu mencetak catatan waktu dengan ritme yang gemilang, mayoritas di angka 1 menit 39 detik.

Padahal di sesi-sesi sebelumnya, Fabio Quartararo tidak begitu mencolok. Bahkan di sesi kualifikasi Quartararo hanya mampu berada di urutan ke-5, yakni 0,7 detik di belakang yang terkencang, Johann Zarco (Pramac Ducati).

Melihat aksinya sendiri yang luar biasa kencang itu, Fabio Quartararo bahkan mengaku terkaget. Pasalnya performa itu tidak kunjung datang pada seri-seri sebelumnya, seperti di Austin, Texas atau di Argentina.

Baca Juga: Viral Pria Masturbasi di Depan Anak-Anak di Tangerang, Polisi Buru Pelaku

Fabio Quartararo sendiri mengaku tidak ada yang berubah dari dalam diri, motor dan pendekatannya di seri MotoGP kali ini.

“Saya berkendara seperti biasa, saya tidak melakukan sesuatu yang baru atau aneh. Saya sendiri masih terkesan dengan kecepatan saya,” ujar Fabio Quartararo dengan ekspresi terkejut.

Namun apa yang pasti berubah adalah sirkuit dan kecepatannya yang bisa jauh lebih kencang dari pembalap lain. Untuk Fabio Quartararo sendiri, ada beberapa sektor yang menurutnya jauh lebih cepat dari pembalap lain.

Baca Juga: Berpotensi Alami Kenaikan, Puan Maharani Cek Harga Sembako Jelang Idul Fitri

“Portimao, itu yang berubah. Ini adalah trek yang saya suka dan ditambah ada banyak grip (traksi ban). Dan lihat saja, saya keluar dari tikungan terakhir dengan sangat cepat,” kata Fabio Quartararo, dikutip Pikiran-Rakyat dari GPOne.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat