kievskiy.org

Nonton Formula E Jakarta di Ancol Hari Ini, Jangan Bawa Kendaraan Pribadi

Penonton Formula E Jakarta di Ancol dilarang membawa kendaraan pribadi.
Penonton Formula E Jakarta di Ancol dilarang membawa kendaraan pribadi. /Pikiran-rakyat.com/Alza Ahdira Pikiran-rakyat.com/Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT – Masyarakat yang hendak menonton Formula E Jakarta di Ancol E-Prix Circuit diimbau untuk tidak membawa kendaraan pribadi.

Pasalnya, pihak penyelenggara Formula E tidak akan menyediakan tempat parkir untuk beberapa jenis tiket tribun.

Kendati demikian, Jakpro selaku pihak penyelenggara sudah menyediakan shuttle bus gratis untuk masyarakat yang hendak menonton gelaran balap mobil terbesar pada 4 Juni 2022.

Sebelum hadir ke ajang balapan tingkat dunia itu, simak beberapa tata cara untuk menaiki shuttle bus yang telah disediakan sebagai berikut:

Baca Juga: 14 Ribu Tiket Formula E Terjual ke Wisatawan Asing, Pemerintah Hitung Dampak Pendapatan Untuk Indonesia

- Masyarakat wajib datang untuk memarkirkan kendaraan, atau jalan kaki ke Jiexpo Kemayoran.

- Di Jiexpo, sudah disediakan Bus Gratis (Pulang-Pergi).

- Tunjukkan Tiket Fisik Anda ketika memasuki area Jiexpo (Kemayoran).

- Tunjukkan tiket Fisik Anda kepada petugas saat memasuki bus.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat