kievskiy.org

GIIAS 2022: Panggung Lebih Banyak untuk Kendaraan Listrik

Ilustrasi kendaraan listrik.
Ilustrasi kendaraan listrik. /Pexels/Mike

PIKIRAN RAKYAT - Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) ke-29 siap digelar pada 11-21 Agustus 2022 di ICE BSD City, Tangerang.

Pada penyelenggaraannya, GIIAS akan mengindahkan strategi pemerintah dalam mengurangi emisi kendaraan, salah satunya adalah dengan gencar menggunakan kendaraan listrik (EV).

Hal ini disebutkan oleh Ketua Umum Gaikindo, Yohanes Nangoi, yang membuka acara Persiapan Pelaksanaan GIIAS ke-29 di tahun 2022.

“Pada GIIAS tahun ini, kami akan menyediakan panggung yang lebih banyak untuk kendaraan listrik (Eelectric Vehicle). Pasalnya EV sudah menjadi ikon baru baik di internasional, maupun di dalam negeri,” kata Yohanes di Jakarta, 20 Juli 2022.

Baca Juga: Hasil Sidang Mediasi dengan Sule, Nathalie Holscher: Harapannya Cerai dengan Baik-baik

“Nanti kami juga akan gelar sebuah area tanpa polusi dan juga tanpa suara. Jadi akan ada banyak berbagai model kendaraan listrik yang terbaru yang akan ada di GIIAS,” ucapnya lagi menekankan.

Bahkan untuk mengundang partisipasi masyarakat yang datang secara langsung, GIIAS juga menyediakan sebuah sirkuit pengujian kendaraan listrik.

Di sana, masyarakat bisa langsung merasakan teknologi kendaraan listrik secara langsung, dari dalam mobil.

“Di dalam Gedung, kami juga akan menyediakan sirkuit yang bisa menjadi tempat pengujian kendaraan listrik. Dan di sana, peserta bisa menggunakan kendaraan listrik yang akan dikemudikan oleh supir dari kami, dan di sana kami harapkan masyarakat juga bisa merasakan kelebihan mesin listrik,” ujar Yohanes.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat