kievskiy.org

Bukan Presiden Jokowi, Menko Bidang Perekonomian Siap Buka GIIAS 2022

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartaro akan membuka pameran otomotif GIIAS 2022 di Indonesia Convention Exhibition.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartaro akan membuka pameran otomotif GIIAS 2022 di Indonesia Convention Exhibition. /Alza Ahdira/Pikiran-Rakyat.com

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat disebut akan membuka Pameran Otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 pada Kamis, 11 Agustus 2022.

Tetapi hanya menjelang beberapa jam acara digelar, Presiden Jokowi dipastikan batal untuk mengikuti acara pembukaan GIIAS 2022 tahun ini.

Sebagai gantinya, pemerintah menunjuk Menko Bidang Perekonomian untuk gantikan peran Jokowi.

Baca Juga: Soal Dugaan Motif Pelecehan Seksual dalam Kasus Brigadir J, IPW: Menyerang Rasionalitas Masyarakat

Karena itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartaro akan membuka pameran otomotif GIIAS 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD Tangerang pada Kamis, 11 Agustus 2022.

Dari keterangan resmi yang diterima Pikiran Rakyat.com pada Kamis, 11 Agustus 2022, GIIAS 2022 akan dibuka secara resmi oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto dan didampingi oleh Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita pada hari ini.

Sama seperti tahun lalu, Airlangga Hartarto dan Agus Gumiwang Kartasasmita memiliki beberapa agenda di opening day di GIIAS 2022.

Baca Juga: Bayi Gizi Buruk Meninggal Dunia karena Terkendala Biaya, sang Ibu: Bidan Memaksa Saya

Pada kunjungannya Menteri Koordinator Bidang Perekonomian beserta Menteri Perindustrian dijadwalkan akan mengunjungi seluruh area pameran GIIAS 2022, mulai dari peserta kendaraan penumpang, kendaraan komersial, dan area industri pendukung.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat