kievskiy.org

Ekspor Mobil Suzuki Raih Hasil Positif, Naik Hingga 22 Persen

NEW Suzuki Swift 2020 yang diluncurkan di Jepang
NEW Suzuki Swift 2020 yang diluncurkan di Jepang /Indianautosblog Indianautosblog

PIKIRAN RAKYAT - Suzuki melaporkan pencapaian positif di tengah pandemi Covid-19.

Produk yang diekspor Suzuki secara utuh atau Completely Built Up (CBU) meningkat hingga 22 persen.

Capaian ini diraih dalam periode Januari hingga Mei 2020.

Baca Juga : Daihatsu : Toyota Tetap Nomor Satu, Tidak Mungkin Kami Kejar

Pencapian ini baik bagi Suzuki, di saat neraca ekspor industri otomotif turun.

Aris Yuliyantoro, Assistant Dept. Head Production Planning Control PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) menyatakan, awalnya pihaknya menargetkan pencapaian ekspor mobil utuh meningkat lebih dari 22 persen.

"Tapi mengingat saat ini kita dihadapkan pada pandemi Covid-19 dan penurunan produktivitas dari berbagai sektor, angka itu adalah sebuah pencapaian positif," papar Aris dalam keterangan tertulisnya pada Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga : Daihatsu Pesimis Penjualan Mobil di Indonesia Sesuai Target Gaikindo

Aris menambahkan, Ertiga dan Carry merupakan produk yang memberikan kontribusi ekspor tertinggi. Selanjutnya yaitu XL7.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat