kievskiy.org

Bocoran Honda Soal Produk Elektrifikasi, Mungkinkah HR-V Listrik akan Diluncurkan?

Honda SUV e:Prototype yang dipamerkan di acara  The 39th Thailand International Motor Expo 2022.
Honda SUV e:Prototype yang dipamerkan di acara The 39th Thailand International Motor Expo 2022. /Antara

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini berbagai merk otomotif di Indonesia mulai memasuki masa transisi menuju elektrifikasi, salah satunya PT Honda Prospect Motor (HPM).

Honda menjelaskan bahwa mereka akan memasuki proses elektrifikasi di Indonesia mulai tahun 2023 mendatang.

Di saat yang nyaris bersamaan, Honda Automobile (Thailand) memamerkan mobil terbarunya yakni Honda SUV e:Prototype yang memiliki bentuk seperti Honda HR-V listrik.

Terkait dipamerkannya mobil HR-V listrik tersebut, mungkinkah PT HPM akan memboyong mobil ini ke Indonesia pada tahun depan?

Baca Juga: Jadi Langganan Banjir, Siswa SDN 04 Bojongsari Sampai Numpang di Rumah Warga untuk UAS

Jawaban pertanyaan tersebut dibocorkan oleh Business Inovation and Sales Marketing PT Honda Prospect Motor (HPM) Yusak Billy saat dihubungi tim Pikiran-Rakyat.com pada Selasa, 6 Desember 2022.

Menurut Yusak Billy, Honda sudah memiliki rencana elektrifikasinya sendiri, dan sudah dibeberkan sejak beberapa bulan lalu.

"Untuk elektrifikasi, kami memiliki rencana sendiri dimana tahun depan akan diperkenalkan 2 varian hybrid," katanya dalam pesan singkat ke Pikiran-Rakyat.com.

Selain dari produk-produk tersebut, Honda juga akan membawa produk elektrifikasi lainnya di masa mendatang, termasuk mobil listrik.

Baca Juga: Jadi Panglima TNI, Yudo Margono Dihadapkan Sejumlah PR

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat