kievskiy.org

Motor Baru Yamaha Meluncur 2 Hari Lagi, Pesaing Vespa dengan Harga Lebih Murah

Yamaha New Grand Filano Hybrid yang diluncurkan di Thailand pada November 2022
Yamaha New Grand Filano Hybrid yang diluncurkan di Thailand pada November 2022 /Yamaha Thailand

PIKIRAN RAKYAT - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) siap meluncurkan motor barunya dalam waktu dekat. Merk motor asal Jepang tersebut menyatakan bahwa mereka akan meluncurkan produk motor baru di tanggal 17 Januari 2023.

Tak dijelaskan secara pasti motor baru apa yang akan diluncurkan oleh dua hari lagi ini. Tapi dalam keterangannya, Yamaha menjelaskan bahwa model motor ini merupakan sesuatu yang benar-benar baru.

Peluncuran motor baru ini cukup menarik untuk dilihat. Pasalnya, tanggal 17 juga bertepatan dengan peluncuran tim balap Monster Energy Yamaha MotoGP di tahun 2023.

Jika melihat bocorannya maka ada beberapa bocoran mengenai motor baru Yamaha yang akan meluncur. Salah satunya adalah Yamaha mungkin meluncurkan motor baru pesaing Vespa dengan harga lebih murah. Seperti apa spesifikasinya?

Baca Juga: Calonkan Diri Jadi Ketum PSSI, Erick Thohir: Jangan Ada Tangan-Tangan Kotor di Sepak Bola Indonesia

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari The Greatbiker pada Minggu 15 Januari 2023 Yamaha beberapa waktu lalu meluncurkan motor matik barunya bernama New Grand Filano Hybrid Connected di negara Thailand. Motor ini diluncurkan sebagai peringatan 20 tahun kesuksesan Yamaha di Thailand.

Melihat dari desainnya, memang pantas motor ini diklaim sebagai pesaing dari Vespa. Pasalnya Yamaha New Grand Filano Hybrid Connected memiliki desain yang membulat khas skutik Eropa.

Kesan Vespa sangat terlihat dari penggunaan lampu berbentuk bulat serta bodi yang dibuat memiliki sudut-sudut melengkung. Lampu bulat khas dari New Grand Filano Hybrid Connected ini juga berpadu apik dengan lampu sein yang ada di bawahnya.

Untuk dapur pacunya, Yamaha New Grand Filano Hybrid Connected ini membawa mesin berkapasitas 125 CC dilengkapi dengan teknologi blue core. Motor ini juga memiliki teknologi baru bernama SSS (Stop, Start System). Dengan dapur pacu seperti itu, New Grand Filano Hybrid Connected bisa menghasilkan tenaga maksimum hingga 6 kW diikuti torsi puncak 9.7 Nm

Baca Juga: Sikapi SE Kemenkes Soal Ciki Ngebul, Pemkot Cimahi Lebih Ketat Awasi Jajanan Anak

Untuk fitur yang dimiliki oleh matik pesaing Vespa ini ada cukup banyak. Di antaranya layar LCD meter digital baru yang hadir dengan layar TFT yang terhubung langsung dengan Aplikasi Y-Connect dan UBS (Unified Brake System) dalam Versi Standar.

Selain itu, motor ini juga memiliki kompartemen penyimpanan bawah jok 27 liter yang besar, pengisian bahan bakar yang nyaman di kompartemen bahan bakar depan. Dan konektor daya cadangan dapat mengisi daya baterai ponsel kapan saja, di mana saja. Keamanan yang ditingkatkan dengan sistem pengereman ABS bersama dengan tombol remote cerdas dalam Versi ABS.

Dijual di Thailand pada November 2022, New Grand Filano Hybrid Connected tersedia dalam tiga pilihan warna yakni Champagne Gold, Royal Green, dan Million Black untuk tipe ABS version. Sedangkan yang tipe standar nya terdiri dari tiga warna juga yaitu Luxury Grey, Richy Red, dan Highest Blue.

Dengan teknologi seperti itu, berapa harga motor baru dari Yamaha ini dijual di Thailand. Harga motor matik ini dijual dengan banderol 64.700 baht (Rp27 juta) untuk tipe standarnya. Sedangkan tipe ABS dijual dengan banderol 69.200 baht (setara Rp29 juta).Bagaimana, apakah YIMM akan meluncurkan motor ini pada tanggal 17 nanti? Kita tunggu saja langkah berikutnya beberapa hari lagi.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat