kievskiy.org

DFSK Kembangkan Sebuah Fitur Terbaru dalam Mobil, Diklaim Lebih Ramah Terhadap Masyarakat Indonesia

FITUR i-Talk yang merupakan salah satu keunggulan dari DFSK Glory-i Auto
FITUR i-Talk yang merupakan salah satu keunggulan dari DFSK Glory-i Auto /Instagram.com/@dfskindonesia Instagram.com/@dfskindonesia

PIKIRAN RAKYAT - PT Sokonindo Automobile (DFSK) diketahui sedang mengembangkan sebuah fitur terbaru dalam mobil mereka.

Fitur ini berkaitan dengan teknologi i-Talk yang sebelumnya sudah ada pada beberapa unit mobil milik mereka. Salah satunya ialah SUV DFSK Glory i-Auto yang beberapa waktu lalu baru saja diluncurkan.

Kedepannya, fitur voice command milik DFSK ini diklaim akan menjadi lebih ramah terhadap orang Indonesia.

Baca Juga: Toyota Tarik Ribuan Prius dan Corolla Hybrid, Ada Cacat Perangkat Lunak

Ini dikarenakan, i-Talk akan dikembangkan kembali agar bisa menerima logat atau aksen bicara orang Indonesia.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, DFSK ingin mengembangkan fitur yang mereka perkenalkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 tersebut menjadi lebih baik.

"DFSK sengaja memperkenalkan DFSK Glory i-Auto dan konsumen bisa mencoba fitur i-Talk di GIIAS 2019.

Baca Juga: Viral Mazda RX-7 Hancur Dilahap Si Jago Merah, Inilah 7 Sebab Mobil Bisa Terbakar

"Ini dilakukan agar kami bisa menangkap apa saja kebiasaan-kebiasaan dan bagaimana fitur perintah suara ini menerima pesan dengan baik," tutur Technical Manager PT Sokonindo Automobile, Sugiartono pada Minggu, 9 Agustus 2020 kemarin.

Fitur i-Talk sendiri merupakan satu-satunya voice command yang ada di dalam negeri bisa dioperasikan dengan Bahasa Inggris dengan aksen Indonesia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat