kievskiy.org

Tak Ingin Kehilangan Fun to Drive, Porsche Ungkap Akan Pertahankan Mobil Bermesin Bensin

Porsche Cayman GT4 yang sudah menggunakan mesin hybrid
Porsche Cayman GT4 yang sudah menggunakan mesin hybrid /Motor1 Motor1

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini sebagian besar perusahaan otomotif yang ada di dunia sudah mulai melihat mobil listrik sebagai salah satu alternatif pengganti mobil dengan mesin pembakaran internal (ICE).

Ini dikarenakan, mobil listrik dinilai jauh lebih bertenaga, hemat energi, dan ramah lingkungan, jika dibandingkan mobil dengan mesin masih konvensional.

Meskipun begitu, tanggapan berbeda ditunjukan oleh pabrikan mobil sport dan eksotis asal Jerman, Porsche.

Baca Juga: Inilah Lamborghini Termurah di Dunia, Harganya Setara Honda Vario

Porsche diketahui masih ingin mempertahankan mesin ICE di dalam line-up produk mobil yang mereka keluarkan.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Motor1, hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Pengembangan Mobil Sport Porsche, Frank-Steffan Walliser.

Dia berkata bahwa mesin pembakaran internal berkecepatan tinggi yang dipadukan dengan motor listrik dengan torsi menengah akan menjadi 'kombinasi yang sempurna' pada sebuah mobil.

Baca Juga: Untuk Pertama Kalinya, Mobil Seharga Setengah Milyar Jadi yang Terlaris di Juli 2020

"Pemasangan mesin seperti itu akan membuat sensasi berkendara yang unik.

"Apalagi jika hal ini difokuskan terhadap pada keahlian kinerja mobil Porsche," tutur Frank dalam penjelasannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat