kievskiy.org

Honda Luncurkan Mobil Baru Hari Ini, Begini Bocoran Spesifikasinya

Tampilan mobil baru Honda yang akan meluncur Kamis 7 Desember 2023
Tampilan mobil baru Honda yang akan meluncur Kamis 7 Desember 2023 /Dok Foto PT Honda Prospect Motor

PIKIRAN RAKYAT - PT Honda Prospect Motor (HPM) akan meluncurkan mobil baru hari ini Kamis 7 Desember 2023. Hal ini diketahui dari undangan yang diterima Pikiran-Rakyat.com beberapa waktu lalu.

Honda tak memberi detail mengenai jenis mobil baru yang akan mereka luncurkan ini. Tapi, dijelaskan jika peluncuran mobil baru akan dilakukan di salah satu hotel kawasan Jakarta Pusat pukul 10.30 WIB.

"Pada kesempatan ini, Honda kembali menghadirkan model terbaru dengan teknologi terdepan yang menghasilkan produk berkualitas tinggi untuk kenyamanan berkendara serta melengkapi barisan mobil Honda di Indonesia," kata Honda dalam undangannya yang diterima Pikiran-Rakyat.com beberapa waktu lalu.

Tak diketahui secara pasti mobil baru apa yang akan meluncur ini. Tapi ada indikasi kuat mobil terbaru tersebut berjenis sedan hybrid.

Kuat kemungkinan Honda akan meluncurkan mobil baru sedan mewah Honda Accord RS Hybrid.

Bocoran Spesifikasi

Alasan kenapa Honda Accord RS Hybrid yang diduga akan meluncur hari ini ada beberapa. Pertama karena bocoran desainnya.

Honda sudah membagikan teaser mobil baru ini di Instagram. Dari tampilannya, desain lampu, garis bodi tampak seperti mobil sedan tersebut.

Selain itu, sempat muncul kode misterius model baru di situs Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) DKI Jakarta. Kode tersebut ialah CY26 RS CVT ZZ dengan nilai Rp965 jutaan.

Selain itu, Honda memang sudah menjanjikan akan meluncurkan dua produk hybrid di masa lalu. Penampakan mobil ini juga pernah muncul di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Apakah benar mobil yang akan meluncur Honda Accord RS Hybrid? Kita tunggu saja peluncuran mobilnya sesaat lagi.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat