kievskiy.org

Dijual dengan Harga Rp 200 Jutaan, Kia Sonet siap Menjadi Pesaing Tangguh Suzuki XL7

Tampilan gagah dari SUV Kia Sonet yang siap menjadi pesaing Suzuki Ignis
Tampilan gagah dari SUV Kia Sonet yang siap menjadi pesaing Suzuki Ignis /Paultan Paultan

PIKIRAN RAKYAT - Kia beberapa waktu lalu baru saja meluncurkan sebuah mobil baru untuk bersaing di segmentasi produk SUV di India.

Pada Agustus 2020 kemarin, mereka meluncurkan mobil terbaru bernama Kia Sonet.

Memang mobil ini untuk sementara masih dijual untuk pasar otomotif India saja.

Baca Juga: Adu Spesifikasi Toyota Avanza Vs Suzuki Ertiga, Mana Lebih Murah dan Bertenaga?

Namun tidak menutup kemungkinan bahwa Kia, akan segera menjual mobil ini di Indonesia.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Rush Lane, Kia India baru saja mengumumkan harga mobil SUV Sonet pada Jumat, 18 September 2020 kemarin.

Harga termurah untuk membawa pulang mobil ini ada di angka 6,71 lakh (setara dengan Rp133,9 juta).

Baca Juga: Rebadge dari Tiongkok, Begini Penampakan dan Spesifikasi SUV Terbaru Proton

Itu merupakan harga untuk varian terbawah SUV Kia Sonet.

Sedangkan untuk seri lainnya seperti 6MT diesel dan Kia Sonet Turbo dijual dengan harga masing-masing 8.05 lakh serta 9,49 lakh (setara dengan Rp 160,6 juta dan 190 juta).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat