kievskiy.org

Perbandingan Simulasi Kredit Wuling Alvez Pembiayaan BCA vs BSI, DP Cuma Rp40 Jutaan

Wuling Alvez yang dipamerkan di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023
Wuling Alvez yang dipamerkan di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 /Pikiran-Rakyat.com/Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT – Wuling juga tak mau kalah dengan kompetitornya yang mengeluarkan seri kendaraan SUV. Untuk pasar kendaraan SUV, Wuling hadir dengan seri Wuling Alvez SE.

Seri Wuling Alvez SE ini menggunakan transmisi manual dan berbahan bakar bensin. Mobil ini memiliki pesaing berat yakni Glory 560 1.5L Turbo 6M/T B-Type, Sonet Standard MT, Rocky 1.2 M MT, dan Raize 1.2 G MT.

Wuling Alvez SE adalah 5 seater SUV. Mobil ini hadir dalam 5 varian warna yakni Aurora Silver, Canelian Red, Pristine White, Starry Black, dan Tungsten.

Mobil ini dibanderol dengan harga Rp209.000.000 untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya. Sejumlah bank juga menawarkan pembiayaan kredit untuk membelinya, termasuk dari BCA Finance dan BSI Oto.

Baca Juga: Perbandingan Simulasi Kredit Toyota Rush Pembiayaan BCA vs BSI per Januari 2024

Berikut ini perbandingan simulasi kredit Wuling Alvez SE dengan pembiayaan dari BCA Finance dan BSI Oto. Simulasi kredit ini menggunakan contoh DP 20 persen atau setara dengan Rp41.800.000.

Perbandingan Simulasi Kredit

BCA Finance

Kredit dengan pembiayaan BCA Finance menawarkan tenor cicilan antara 1 hingga 6 tahun. Untuk cicilan paling rendah adalah Rp3.396.000, dan cicilan paling tinggi adalah Rp15.069.000.

Dalam pembiayaan BCA Finance, kredit dengan tenor 5 dan 6 tahun dibagi dalam 2 periode angsuran. Jumlah angsuran periode pertama dan kedua pun memiliki selisih yang tak sedikit.

Adapun perbedaan pembiayaan dengan BCA Finance dan BSI Oto adalah pembayaran pertamanya. Pembiayaan BCA Finance memang lebih besar saat pembayaran pertamanya, tapi memiliki cicilan yang ringan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat