kievskiy.org

Kalahkan BMW CE 04, Honda EM1 e Raih Gelar Motor Listrik Terbaik di IIMS 2024

Motor Listrik Honda EM1 e yang dipamerkan di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.
Motor Listrik Honda EM1 e yang dipamerkan di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023. /Pikiran Rakyat/Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT - Motor listrik Honda EM1 e meraih gelar Most Functional EV Scooter diperhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Gelar ini didapat dengan mengalahkan motor listrik lain yang turut hadir di pameran yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Diantaranya seperti BMW CE 04, Rakata NX8 dan Gesits. Skuter listrik Honda ini dipasarkan dengan beragam fitur dan teknologi, seperti digital panel meter, soket pengisi daya dan fitur lainnya.

Honda juga mengklaim EM1 e hadir dengan inovasi yang memberikan kemudahan opsi pengisian daya baterai yang dapat dilakukan secara langsung dengan off-board charger maupun ditukar melalui fasilitas penukaran baterai.

Sehingga, pengguna dapat memilih pola pengisian daya sesuai dengan aktivitas keseharian yang dimiliki.

General Manager Sales AHM Ignatius Didi Kwok mengatakan, jajaran skutik Honda menjadi produk yang dinantikan pecinta sepeda motor Honda.

”Terima kasih atas kepercayaan pengunjung IIMS 2024 yang telah memilih sepeda motor Honda. Kami akan terus melanjutkan komitmen menghadirkan produk terbaik sesuai kebutuhan dan gaya hidup konsumen yang beragam dilengkapi dengan dukungan layanan purna jual terbaik yang tersebar di seluruh Indonesia,” katanya, Senin, 26 Februari 2024.

Selama IIMS 2024, Honda EM1 e: dijajal lebih dari 200 orang yang menjajal skuter listrik ini pada area test ride. Tercatat selama 10 hari pameran, 1.057 pengunjung tertarik untuk mengendarai sepeda motor Honda.

Tidak hanya motor listrik EM1 e:, terdapat juga motor listrik lain yang diganjar penghargaan di IIMS. Seperti Kawasaki Ninja E1 yang meraih gelar Best Sport EV Motorcycle dan Most Affordable EV Motorcycle yang diberikan untuk VMOVE.

Spesifikasi Honda EM1 e

Secara spesifikasi Honda EM1 e: dilengkapi motor penggerak dengan tenaga maksimal 1,7 kW. Baterai lithium ion pada motor ini dapat dilepas-pasang (detachable) yang bertujuan mempermudah penggunanya untuk isi ulang daya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat