kievskiy.org

Indonesia Batal Produksi Jimny, Suzuki Akhirnya Putuskan India

Ilustrasi Suzuki Jimny
Ilustrasi Suzuki Jimny /Drive Spark Drive Spark

PIKIRAN RAKYAT - Ada kabar kurang menyenangkan bagi para penggemar otomotif di tanah air khususnya yang menunggu mobil SUV Suzuki Jimny.

Pada awal tahun lalu, beredar kabar bahwa Suzuki Indonesia siap memproduksi mobil SUV Suzuki Jimny di tanah air.

Jika hal ini memang terjadi pada saat ini, maka harga mobil SUV tersebut bisa menjadi murah karena dibuat secara completely knock down (CKD).

Baca Juga: Spesifikasi MG Gloster, SUV Tangguh Pesaing Pajero Sport dan Fortuner

Tapi kini, harapan tersebut harus pupus oleh kabar yang dikeluarkan suzuki global baru-baru ini.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Drive Spark, Suzuki memutuskan untuk hanya memproduksi SUV tersebut di India.

Ini dikarenakan potensi pasar di India yang sedemikian besar membuat mereka ingin memproduksi mobil tersebut di negara itu.

Baca Juga: Hyundai Perkenalkan SUV Mewah, GV70 yang Bakal Saingi BMW X3

Suzuki berencana membuat India menjadi produsen ekslusif dari mobil Suzuki Jimny.

Terhitung mulai tahun 2022 hingga 2033 nanti, semua part mobil Suzuki Jimny akan dibuat secara import di India.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat