kievskiy.org

Aksesoris Baru di Mobil Mitsubishi, Bisa Rekam Kejahatan Hingga Kecelakaan

PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) luncurkan kamera dasbor terbaru untuk rekam pengendara ngeyel di jalanan
PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) luncurkan kamera dasbor terbaru untuk rekam pengendara ngeyel di jalanan /Dok Foto PT MMKSI Dok Foto PT MMKSI

PIKIRAN RAKYAT - Belakangan ini di media sosial seringkali viral ulah pengendara mobil atau motor yang kerapkali ngeyel di jalan raya.

Hal itu biasanya bisa menyebabkan resiko kecelakaan bagi seorang pengemudi mobil yang berada di jalan raya.

Jika kecelakaan terjadi, maka perlu ada pembuktian siapa yang bertanggung jawab atas kejadian kurang menyenangkan tersebut.

Baca Juga: Toyota Sematkan Fitur Canggih di Kijang Innova Vietnam, Tidak ada di Indonesia

PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melihat secara cerdik peluang tersebut untuk memasarkan produk terbaru mereka.

Berdasarkan rilisan resminya kepada tim Pikiran-Rakyat.com pada Sabtu, 17 Oktober 2020, MMKSI baru saja meluncurkan sebuah produk kamera dasbor terbaru.

Hal ini dilakukan oleh MMKSI agar pengguna mobil Mitsubishi bisa merekam kejadian apa yang terjadi di jalanan.

Baca Juga: Sanggah Mobil Mewah 'Manja', Rolls-Royce Ajak Cullinan 'Main' Di Gurun Pasir

“Merupakan prioritas kami untuk selalu memastikan kenyamanan konsumen dalam mendapatkan layanan dan mendapatkan manfaat produk secara maksimal. Dashboard Camera yang kami luncurkan merupakan salah satu bentuk masukan atas komunikasi yang terjalin baik antara MMKSI dengan konsumen.

"Kami berharap produk ini dapat memberikan manfaat optimal dan kenyamanan bagi seluruh pengguna dan konsumen setia Mitsubishi Motors” ungkap President Director PT MMKSI, Naoya Nakamura.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat