kievskiy.org

Terlalu Banyak Mikirin Podium Ternyata Bikin Alex Marquez Jatuh di MotoGP Teruel 2020!

Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez.
Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez. /instagram/hrc_motogp

PIKIRAN RAKYAT - Pebalap Alex Marquez dari tim Repsol Honda resmi mengakhiri tren positifnya dalam dua balapan terakhir sebelum MotoGP Teruel 2020 digelar.

Dapat podium di GP Le Mans dan juga Aragon, adik kandung dari Marc Marquez tersebut malah gagal finish saat balapan pada akhir pekan kemarin.

Alex Marquez kemudian menceritakan apa yang menjadi penyebab kegagalannya pada saat balapan MotoGP Teruel, Minggu 25 Oktober 2020 kemarin.

Baca Juga: Tampil Bagus di Sesi Kualifikasi, Takaaki Nakagami Demam Panggung dan Crash di MotoGP Teruel 2020

Petaka Alex Marquez dimulai saat ia memasuki putaran ke 14 dalam balapan tersebut.

Marquez yang tampil ngotot sejak start di posisi ke 10 langsung berhasil menyodok posisi ke lima besar hanya dalam beberapa putaran.

Tidak perlu waktu yang lama bagi Alex Marquez untuk kemudian bertarung demi memperebutkan posisi tiga dengan pebalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan juga rider Avintia Reale Ducati, Johann Zarco.

Baca Juga: Pebalap Suzuki Joan Mir Bisa Juara Dunia MotoGP 2020 tanpa Pernah Naik Podium Utama Sekalipun

Sayangnya ketika putaran tinggal memasuki 9 lap terakhir, Alex Marquez jatuh karena menikung terlalu dalam.

Marquez mengaku bahwa ia berambisi untuk mempertahankan podium yang ia dapat seperti dua balap sebelumnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat