kievskiy.org

Perpanjang Pendaftaran SNMPTN, Calon Mahasiswa Dapat Membuat KIP Kuliah Bagi yang Membutuhkan

ILUSTRASI kuliah.*
ILUSTRASI kuliah.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) telah dibuka sejak 14 Februari hingga 27 Februari 2020.

Namun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggu (LTMPT) berencana untuk memperpanjang masa pendaftaran SNMPTN hingga akhir Maret 2020.

Hal ini untuk memfasilitasi calon mahasiswa dari keluarga yang tidak mampu untuk memilki Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Baca Juga: 6 Tips Kecantikan untuk Wanita Berusia di Atas 30 Tahun

Diharapkan, calon mahasiswa dapat mendaftarkan KIP Kuliah yang dibuka pada awal maret 2020.

Bagi calon mahasiswa yang belum memiliki KIP Pelajar (SMA atau SMK) dan membutuhkan KIP Kuliah maka tetap dapat mendaftar SNMPTN.

Mereka dapat mendaftarkan diri terlebih dahulu untuk SNMPTN atau mendaftarkan KIP kuliah terlebih dahulu.

Baca Juga: 5 Tips Mengatasi Rasa Panik dan Takut ketika Menghadapi Ujian

Namun bagi calon mahasiswa yang tidak membutuhkan KIP Kuliah dapat langsung mendaftarkan seleksi perguruan tinggi melalu SNMPTN hingga 27 Februari 2020 dan melangsungkan finalisasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat