kievskiy.org

Melalui Kuliah dan Magang Luar Negeri, STT Bandung dan Kwarda Jabar Ciptakan  Generasi Unggul 

Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama sekaligus koordinasi pembahasan implementasi Kerja Sama antara Sekolah Tinggi Teknologi  Bandung dengan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat di Aula STT Bandung, 11 Agustus 2022.
Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama sekaligus koordinasi pembahasan implementasi Kerja Sama antara Sekolah Tinggi Teknologi Bandung dengan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat di Aula STT Bandung, 11 Agustus 2022. /STT Bandung


PIKIRAN RAKYAT
- Pada Kamis, 11 Agustus 2022 telah diselenggarakan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama sekaligus koordinasi pembahasan implementasi Kerja Sama antara Sekolah Tinggi Teknologi  Bandung dengan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat di Aula STT Bandung Jl.  Soekarno Hatta No. 378, Jawa Barat. 

Kegiatan kali ini merupakan tindak lanjut dari Nota Kesepahaman Bersama yang sebelumnya  telah ditandatangani langsung oleh Ketua Kwarda Jawa Barat Atalia Praratya Ridwan Kamil  juga disaksikan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Mohamad Ridwan Kamil.  

Pada pertemuan ini telah hadir Deni Nurdyana Hadimin selaku Ketua Harian Kwarda Jabar,  bersama segenap pengurus Kwarda Jabar serta perwakilan dan pimpinan Kwartir Cabang Kota  Bandung dan Kab. Sumedang disambut dengan hangat oleh Muchammad Naseer Ketua STT  Bandung bersama segenap Sivitas Akademika STT Bandung. 

Dalam rangkaian acara, Deni menyampaikan dengan sangat antusias terkait dengan program  kerja sama yang akan dilaksanakan dengan STT Bandung.

STT Bandung juga menyampaikan perihal beasiswa khusus bagi  anggota Pramuka di lingkup Jawa Barat.
STT Bandung juga menyampaikan perihal beasiswa khusus bagi anggota Pramuka di lingkup Jawa Barat.

Baca Juga: Penampakan Wajah Baru Perpustakaan Jakarta, Berikut Fasilitas dan Cara Reservasinya  

“Kerja sama ini sangat menarik dan sangat keren, program yang ditawarkan sangat praktis di  mana bisa belajar dan bekerja hingga mendapatkan penghasilan. Semoga kita dapat  implementasikan dengan baik dan berjalan lancar” Ujar Deni. 

Selain program unggulan, STT Bandung juga menyampaikan perihal beasiswa khusus bagi  anggota Pramuka di lingkup Jawa Barat yang merupakan komitmen STT Bandung untuk  mencetak SDM Muda Unggul di Jawa Barat, hal ini mendapat sambutan baik dari Pimpinan  Kwarda Jawa Barat. 

Kerja sama ini diharapkan akan menghasilkan sebuah manfaat besar bagi para penggerak  ataupun anak didik Pramuka di sekitar Jawa Barat untuk mendapatkan beasiswa melanjutkan  pendidikan di STT Bandung hingga dalam keikutsertaannya dalam program Magang ke luar  negeri yakni Jepang dan Singapore.

Baca Juga: Waspada HIV Makin Merebak, Simak Gejala, Pencegahan dan Cara Penularannya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat