kievskiy.org

Manajemen Persib Ungkap Kapan Publikasi Sosok Pengganti Mario Gomez

BANDUNG, (PR).- Manajemen Persib mengakhiri kerja samanya dengan pelatih Roberto Carlos Mario Gomez.

Hal tersebut diungkapkan Direktur PT. PBB (Persib Bandung Bermartabat) Teddy Tjahjono usai konfrensi pers sosialisasi gerakan #EngkeKumaha Bank Permata Syariah & Persib di Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, Rabu 12 Desember 2018.

Teddy Tjahjono mengatakan, meski Mario Gomez mampu memenuhi target yang telah ditetapkan manajemen klub di Liga 1, ada berbagai penilaian yang akhirnya membuat PT. PBB memutuskan mengakhiri kerja sama dengan Mario Gomez.

“Kami putus kontrakya, untuk konpensasi, itu masalah di internal kami. Waktu awal, durasinya dua tahun. Sebelumnya, manajemen sudah melakukan evaluasi. Mungkin dengan sikap dia, kalian semua (wartawan) juga pasti tahu seperti itu, ya mau bagaimana. Jadi, tidak nyaman bagi pemain, juga tim jika kondisi seperti itu,” katanya.

“Akhir-akhir ini hubungan dia dengan pemain dan hubungan dengan ofisial juga (tidak nyaman). Penilaian lainnya, pada 10 pertandingan terakhir, (prestasi) Persib jeblok, mungkin itu salah satu penilaian mengapa kami tidak memutus kontraknya,” ujarnya.

Teddy Tjahjono mengatakan, saat ini manajemen telah mengantongi beberapa nama pelatih yang akan dibidik untuk memimpin Persib di Liga 1 musim depan.

Untuk pelatih, dia masih belum bisa mengatakan apakan Maung Bandung akan ditangani pelatih lokal atau asing kembali.

“Untuk pelatih, secepatnya akan kami umumkan, paling telat akhir bulan Desember ini sudah ada karena katanya Piala Indonesia akan mulai lagi di Januari. Begitu juga akan ada Piala Presiden,”katanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat