kievskiy.org

Persib Bandung Targetkan Posisi 2 Liga 1 2019, Ogah Sepelekan Badak Lampung FC

Pelatih Persib Bandung dalam konferensi pers antara Persib vs Badak Lampung FC di Graha Persib, Kota Bandung, Minggu 15 Desember 2019.*
Pelatih Persib Bandung dalam konferensi pers antara Persib vs Badak Lampung FC di Graha Persib, Kota Bandung, Minggu 15 Desember 2019.* /ADE MAMAD

PIKIRAN RAKYAT - Menghadapi Perseru Badak Lampung yang dipastikan sudah terdegradasi dari Liga 1, tim Persib tetap akan menurunkan pemain intinya.

Hal tersebut dilakukan, karena saat ini skuad Maung Bandung sedang membidik target untuk berada di peringkat lima besar pada klasemen akhir.

Pertandingan pekan ke-32 Liga 1 2019 antara Persib menghadapi Perseru Badak Lampung, di Stadion Si Jalak Harupat, akan menjadi laga penentu bagi Supardi Nasir dan kawan-kawan karena jika mereka bisa meraih poin penuh maka posisi Persib akan naik ke peringkat lima.

Baca Juga: Gara-gara Celana Dalam, Driver Ojol di Cimahi Bunuh Pacar dan Tusuk Balita

Saat ini Pangeran Biru masih berada di urutan ke-7 dengan nilai 45 poin hasil dari 11 kali menang, 12 imbang, dan 9 kali kalah.

Tentunya dengan dua pertandingan tersisa, Persib pun bertekad untuk bisa menyapu bersih kemenangan demi terwujudnya target yang diharapkan.

Tiga poin yang dibawa pulang Persib saat lawatannya ke kandang Borneo FC, menjadi tambahan motivasi untuk semua pemain.

Baca Juga: Tim Angkat Besi Kabupaten Bandung Sabet Juara Umum dalam Liga PORA OPUD 2019

Bahkan mereka bertekad mempersembahkan kado akhir yang indah untuk bobotoh di Liga 1 musim ini. Laga Persib Bandung vs Badak Lampunf FC akan dihelat pada Senin 16 Desember 2019.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat