kievskiy.org

Adopsi Agenda Tahunan dari Asosiasi Media di Inggris, Para Pemain Persib akan Dapat Penghargaan dari Wartawan

HARIONO menerima kenang-kenangan dari bobotoh dan awak media Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin 23 Desember 2019.*
HARIONO menerima kenang-kenangan dari bobotoh dan awak media Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin 23 Desember 2019.* /IRFAN SUBHAN/PR

PIKIRAN RAKYAT - Forum Wartawan Persib (FWP) bakal menyelenggarakan sebuah acara penghargaan kepada pemain Persib Bandung. Helatan Awarding akan berlangsung bersamaan dengan acara Bobotoh Day, yang akan berlangsung di Lapangan Tegalega, Bandung, Sabtu, 22 Februari 2020.

Tujuan diadakannya Awarding untuk memberikan kontribusi bagi Persib Bandung atas kiprah pemain pada musim 2019. 

Penggagas Awarding Dani Wihara, menuturkan jika Awarding ini mengadopsi agenda tahunan yag digagas Asosiasi Wartawan Sepakbola dan Koresponden Surat Kabar dan Agensi Inggris. Yang dimana tiap tahunnya rutin memberikan penghargaan kepada pemain yang memiliki musim terbaik melalui anugerah yang diberi nama Football Writers' Association Footballer of the Year.

Baca Juga: LIPI Teliti Anti Kanker dari Teripang dan Beberapa Tanaman Herbal

"Berkaca dari even tersebut, Forum Wartawan Persib mencoba untuk memberikan penghargaan yang sama. Namun dengan skala yang lebih kecil, yakni Persib Bandung," kata pria yang berprofesi sebagai jurnalis itu.

Dalam Awarding nanti akan ada beberapa penghargaan yang diberikan diantaranya, Player Of The Year 2019, Young Player of The Year 2019. Kemudian ada Goal of the Year 2019,Breaktrough Player 2019. Lalu ada The Most Supported Brand 2019, The Most Concern Person 2019 dan Lifetime Achievement. 

"Penghargaan tersebut murni penilaian dari Forum Wartawan Persib dan tanpa campur tangan dari pihak luar," ujarnya.

Baca Juga: Gol Lacazette di 10 Menit Terakhir Bawa Arsenal Menang atas Olympiakos, Pelatih Arsenal: Itu Bukan Sebuah Kebetulan

Kegiatan Awarding ini didukung penuh oleh PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB). Dan jajaran manajemen pun mengapresiasi apa yang dilakukan oleh rekan-rekan dari FWP.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat