kievskiy.org

Persib Masih Menggelar Latihan di Tengah Wabah Virus Corona, Begini Alasan Robert Alberts

PERSIB Bandung masih menggelar latihan rutin di tengah wabah virus corona yang melanda Indonesia.  Pada Sabtu, 21 Maret 2020, para pemain Persib kembali menggelar rutin di Inspire Arena, Cihideung, Kabupaten Bandung.
PERSIB Bandung masih menggelar latihan rutin di tengah wabah virus corona yang melanda Indonesia. Pada Sabtu, 21 Maret 2020, para pemain Persib kembali menggelar rutin di Inspire Arena, Cihideung, Kabupaten Bandung. /instagram.com/persib_official instagram.com/persib_official

PIKIRAN RAKYAT - Persib Bandung masih menggelar latihan rutin di tengah wabah virus corona yang melanda Indonesia.

Pada Sabtu, 21 Maret 2020, para pemain Persib kembali menggelar rutin di Inspire Arena, Cihideung, Kabupaten Bandung.

Pelatih Persib, Robert Alberts, mengatakan, latihan perlu untuk terus digelar walau kompetisi sudah dihentikan untuk sementara waktu.

"Latihan diperlukan untuk menjaga mood para pemain. Supaya fokus para pemain tetap pada sepak bola di tengah vakumnya kompetisi saat ini," jelas pelatih asal Belanda ini.

"Selain itu, tentu saja untuk membuat para pemain senang karena untuk sementara waktu latihan digelar dengan lebih santai," tambah Robert Alberts.

Robert Alberts menyinggung, kompetisi pun belum jelas kapan akan kembali digelar untuk saat ini, mengingat wabah virus corona yang semakin parah menerjang Indonesia.

"Tidak ada orang yang tahu apa yang akan terjadi dalam keadaan seperti sekarang. Banyak sekali rumor yang berkembang di luar."

"Liga sendiri rencananya akan dihentikan sampai tanggal 29 Maret 2020, tapi jika kita melihat situasi saat ini di Indonesia dan dunia, bagaimana virus (corona) ini berkembang sangat serius, maka apa pun bisa terjadi. Jadi lebih baik kami menunggu informasi selanjutnya sambil terus latihan," ujar Robert.

Kampanye #baiknyadirumah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat