kievskiy.org

Bhayangkara FC vs Persib Bandung: Robert Alberts Ungkap Suasana Berbeda

Potret para pemain Persib.
Potret para pemain Persib. /Twitter/@persib

PIKIRAN RAKYAT - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts masih merasakan duka atas meninggalnya dua Bobotoh di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat.

Pelatih asal Belanda itu mengaku bahwa dirinya bersama Persib tengah berduka di saat turnamen Piala Presiden 2022 menyisakan satu pertandingan di penyisihan Grup C.

Pernyataan Robert tersebut diungkap jelang pertandingan penting Persib Bandung kontra Bhayangkara FC.

Akibat insiden itu, laga terakhir Persib kontra Bhayangkara dipindahkan ke Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Eko Maung Soal 2 Bobotoh Tewas di GBLA: Panpel Persib Bandung Bisa Dipidana

Bukan hanya itu, Persib juga harus bertarung seorang diri tanpa hadirnya Bobotoh Maung Bandung.

Diketahui, Persib Bandung melakoni laga terakhir lawan Bhayangkara FC di penyisihan Grup C Piala Presiden 2022 pada Selasa, 21 Juni 2022 malam.

Meski dalam kondisi tengah berduka, Pelatih Robert Alberts mengatakan dirinya bersama pemain Persib akan fokus pada pertandingan.

Menurutnya, hal itu amat penting untuk meraih hasil maksimal yang juga sangat diharapkan Bobotoh Persib.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat