kievskiy.org

Aturan Baru Nonton Persib Bandung Mulai 30 Juli 2022 di GBLA, Berlaku saat Melawan Madura United

ilustrasi penonton. Aturan ini mulai berlaku pada pertandingan kandang pertama Persib saat menjamu Madura United, Sabtu, 30 Juli mendatang.
ilustrasi penonton. Aturan ini mulai berlaku pada pertandingan kandang pertama Persib saat menjamu Madura United, Sabtu, 30 Juli mendatang. /Antara Foto/M Agung Rajasa

PIKIRAN RAKYAT – Manajemen Persib Bandung bersama panpel mengumumkan aturan baru untuk Bobotoh yang akan menyaksikan pertandingan secara langsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Kebijakan ini dilakukan manajemen untuk meminimalisir kejadian-kejadian yang tidak diinginkan, seperti yang sebelumnya telah terjadi pada pertandingan babak penyisihan Piala Presiden 2022, atas adanya dua bobotoh yang meninggal dunia karena berdesakan saat masuk stadion.

Manajemen dalam hal ini mengumumkan enam tahapan menonton Persib secara langsung di GBLA. Aturan ini mulai berlaku pada pertandingan kandang pertama Persib saat menjamu Madura United, Sabtu, 30 Juli mendatang.

Baca Juga: Pakar Minta Pemerintah Beri Bogor Timur DOB Setelah Papua Dimekarkan, Ini Alasannya

Berikut enam tahapan aturan menonton Persib Bandung di GBLA di kompetisi Liga 1 2022-2023, dilansir Pikiran-Rakyat.com dari laman resmi klub.

1. Wajib telah melakukan vaksin booster

Pemerintah mewajibkan Vaksin booster menjadi syarat masyarakat untuk datang ke fasilitas publik, salah satunya stadion.

Manajemen Persib pun mewajibkan seluruh penonton yang hadir telah mendapatkan tiga dosis vaksin dan terdaftar di aplikasi Peduli Lindungi.

Baca Juga: 15 Link Twibbon untuk Menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H: Cocok Dibagikan ke FB, WA dan IG

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat