kievskiy.org

BRI Liga 1: Persib Kalahkan Arema FC, Modal Bagus Lawan Barito Putera

Sejumlah pesepak bola Persib Bandung melakukan selebrasi usai mengalahkan tim Arema FC dalam laga lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu 11 September 2022. Persib Bandung mengalahkan Arema FC dengan skor akhir 2-1.
Sejumlah pesepak bola Persib Bandung melakukan selebrasi usai mengalahkan tim Arema FC dalam laga lanjutan BRI Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu 11 September 2022. Persib Bandung mengalahkan Arema FC dengan skor akhir 2-1. /Antara/Ari Bowo Sucipto

PIKIRAN RAKYAT - Pertandingan Persib melawan Arema FC, pada pekan kesembilan Liga 1 2022/2023 di Stadion Kanjuruhan, Minggu 11 September 2022 menjadi momen yang spesial bagi Beckham Putra Nugraha.

Masuk dari bangku cadangan menggantikan Febri Hariyadi, Beckham langsung bisa memperlihatkan kontribusinya. Dia menyumbangkan gol penyeimbang bagi Persib pada menit ke-49 setelah Maung Bandung sempat tertinggal 0-1 di babak pertama.

Gol yang menjadi pelecut semangat para pemain Maung Bandung yang akhirnya tampil sebagai pemenang pada laga itu.

Beckham mengaku sangat senang karena dipercaya untuk bermain meskipun baru masuk sebagai pemain pengganti pada babak kedua.

Baca Juga: Bjorka Sebut Ini Sosok Pembunuh Munir, Begini Kronologi Kasusnya

Laga melawan Arema menjadi yang kedua bagi Beckham setelah harus absen untuk pemulihan cedera.

Sebelumnya, putra bungsu dari pasangan Budi Nugraha-Yuyun itu tampil sebagai pemain pengganti ketika Persib dijamu PSM Makassar.

“Sore hari ini kita dapat memenangkan pertandingan. Ini adalah pertandingan penting, tentunya ini modal bagus buat melawan Barito nanti. Semoga saya juga bisa lebih baik lagi, karena saya sudah lama cedera. Alhamdulillah bisa membuat satu gol,” kata Beckham.

Dia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran pelatih yang telah memberikan kepercayaan untuk bermain.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat