kievskiy.org

Persib Berlakukan Protokol Ketat, Siapa Saja yang Bisa ke GBLA saat Maung Bandung Latihan?

PELATIH Persib, Robert Alberts.
PELATIH Persib, Robert Alberts. /Instagram.com/persib_official Instagram.com/persib_official/

PIKIRAN RAKYAT - Persib Bandung akan menerapkan protokol kesehatan secara ketat dalam latihan maupun saat menjalani laga di Liga 1 2020.

Rencannya, Persib Bandung akan mulai menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang terletak di Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat, untuk melakukan latihan bersama pada 6 Juli mendatang.

Skuad Maung Bandung yang diwakili pelatih Robert Alberts bersama dokter tim Raffi Ghani, serta General Coordinator Panpel Persib, Budhi Bram Rachman meninjau kondisi GBLA sebelum Supardi Nasir dan kawan-kawan kembali melakukan latihan bersama.

Baca Juga: Persib Bersiap Latihan Bersama Lagi, Nick Kuipers Tidak Sabar untuk Berkumpul

Tujuan dari peninjauan ini adalah ketika tim berlatih, semuanya bisa dipastikan aman termasuk penerapan prtokol kesehatan yang akan dilakukan nanti seperti apa.

“Setelah kami melakukan pertemuan internal kemarin di Graha Persib, hari ini waktunya kami melakukan pertemuan dengan pihak stadion. Karena mereka juga merupakan perwakilan dari pemerintah dan mempunyai prosedur dan kami juga harus menjelaskan kebutuhan kami sebagai klub profesional,” tutur Robert saat ditemui seusai pemantauan pada Selasa, 30 Juni 2020.

“Suporter dan pihak luar juga harus memahami, ketika kami mulai berlatih lagi kami tidak bisa berinteraksi. Jadi kami harap mereka mengerti kami tidak mengizinkan orang-orang masuk ke stadion. Bahkan media juga hanya diperbolehkan dua kali dalam sepekan itu juga di bawah peraturan ketat,” katanya.

Baca Juga: Persib akan Pinjamkan Pemain Mudanya, Robert Alberts Sebut Tim Liga 2 Bisa jadi Jalan

Robert mengatakan, dengan demikian para pemain bisa mulai fokus dalam latihan dan kembali mempersiapkan diri menghadapi liga yang akan segera berjalan beberapa bulan lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat