kievskiy.org

Ungkap Rasa Rindu untuk Persib Bandung, Omid Nazari Bocorkan Soal Grup Kecil di Swedia

GELANDANG Persib Bandung, Omid Nazari.*
GELANDANG Persib Bandung, Omid Nazari.* /Instagram.com/@omidnazari Instagram.com/@omidnazari

PIKIRAN RAKYAT - Mayoritas pemain Persib telah berkumpul kembali meski sampai saat ini jajaran pelatih masih berembuk untuk menentukan kapan tim Maung Bandung kembali melakukan latihan bersama.

Tinggal beberapa pemain lagi yang belum bergabung dengan Pangeran Biru seperti kapten tim Supardi Nasir, Zulham Zamrum, Omid Nazari, Geoffrey Castillion, dan Wander Luiz. Para pemain tersebut masih berada di kampung halamannya.

Supardi masih izin karena orang tuanya sakit, sedangkan Zulham Zamrun juga belum bisa bergabung disebabkan sitrinya baru saja melahirkan. Sementara tiga pemain asing masih menunggu jadwal penerbangan karena di beberapa negara dilakukan peraturan yang ketat seiring pandemi Covid-19.

Baca Juga: Hari Pertama Tahun Ajaran Baru di Tengah Covid-19, Siswa Harus Siapkan Sarana Belajar Masing-masing

Gelandang Persib David Omid Lazarte Nazari juga sedang berada di tanah kelahirannya yang terletak di Kota Malmo, Swedia. Sambil menunggu ke Indonesia, pemain naturalisasi Filipina ini tetap melakukan latihan mandiri.

Selama di Swedia, dirinya juga kerap melakukan latihan bersama dengan teman-temannya yang juga berprofesi sebagai pemain sepak bola.

“Saya lupa apakah sudah pernah mengatakannya atau belum. Tapi saya mempunyai grup kecil dengan pemain lain yang juga berada di Swedia karena corona. Dan ada pelatih yang menangani kami agar bisa terus bugar lebih mudah,” tutur Omid, Minggu 12 Juli 2020.

Baca Juga: Sempat Singgung Orang Ketiga, Berikut 6 Pengakuan Kekasih Editor Metro TV yang Diduga Tewas Dibunuh

Namun, meski menjalani latihan bersama pelatih pribadi dan teman-temannya di Swedia. Omid mengaku sangat merindukan bisa kembali berkumpul bersama pemain Persib lainnya dan berlatih bersama.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat