kievskiy.org

September Naik Gaji, Pelatih Persib Janjikan hal Ini dalam Waktu Dekat

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengkritik rencana PSSI menerbangkan Skuad Timnas Indonesia U-19 ke Korea Selatan hanya untuk berlatih di bawah arahan Shin Tae-yong.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengkritik rencana PSSI menerbangkan Skuad Timnas Indonesia U-19 ke Korea Selatan hanya untuk berlatih di bawah arahan Shin Tae-yong. /Tangkap layar Youtube Robert Rene Alberts Tangkap layar Youtube Robert Rene Alberts

PIKIRAN RAKYAT - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar memastikan masalah pemotongan gaji pemain dan pelatih sudah diselesaikan.

Rencananya, September atau sebulan sebelum Liga 1 2020 dimulai kembali, pemain dan pelatih Persib akan naik gaji meski masih di bawah nilai awal kontrak.

Pada September nanti, Umuh sepakat menyesuaikan gaji dari 25 persen ke 50 persen dari angka kontrak.

Baca Juga: Bek Persib Ardi Idrus Rayakan Iduladha dengan Umuh Muchtar, 'Sudah Seperti Orang Tua Sendiri'

Untuk saat ini, pemain dan pelatih masih menerima gaji sebesar 25 persen. Hal itu sesuai putusan PSSI dari Surat Keputusan (SK) nomor SKEP/53/VI/2020 tentang kelanjutan kompetisi dalam keadaan luar biasa. Satu di antara isu adalah tentang pemotongan gaji pemain.

Dalam SK tertanggal 27 Juni itu, PSSI merestui klub peserta Liga 1 untuk menegosiasikan ulang gaji pemain hingga 50 persen dari nilai yang disepakati diawal.

Namun, Umuh Muchtar bersama pemain dan pelatih sepakat, satu bulan sebelum Liga 1 dimulai yakni September, besaran gaji pemain naik menjadi maksimal 50 persen.

Baca Juga: Juara Liga Champions Pijakan Juventus Menarget Mimpi Besar 10 Scudetto Serie A

Rencananya, nilai ini terus bertahan hingga Liga 1 2020 selesai digulirkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat