kievskiy.org

Persib Bandung Raih Kemenangan Pertama, Luizinho Passos Puji Kiper Fitrul Dwi Rustapa

Pelatih kiper Persib Bandung Luizinho Passos dengan Fitrul Dwi Rustapa.
Pelatih kiper Persib Bandung Luizinho Passos dengan Fitrul Dwi Rustapa. /Instagram/@luiziinhopassos_goalk

PIKIRAN RAKYAT - Persib Bandung meraih kemenangan pertama di BRI Liga 1 musim 2023-2024. Tim berjuluk Pangeran Biru itu menang 1-2 atas Persik Kediri. Dua gol dicetak oleh Ciro Alves pada menit ke-83 dan Ryan Kurnia menit ke-87.

Sebelumnya, Persib mendapat hasil tiga kali imbang saat berhadapan dengan Madura United, Arema FC, dan Dewa United. Kemudian, Persib kalah dari PSM Makassar. Pada laga kali ini, caretaker Persib Yaya Sunarya menurunkan kiper Fitrul Dwi Rustapa.

Pelatih kiper Persib Luizinho Passos memberikan pujian bagi penjaga gawang asal Garut tersebut.

"Saya bangga padamu, tidak mudah untuk kembali ke Liga setelah waktu yang lama, kami tahu kami harus selalu berkembang, tapi selamat, tetap kuat, fokus, dan rendah hati. @fitrul_dr1 bergabung dengan tim di waktu yang sulit dan berhasil diatasi!” kata Passos di akun Instagram @luiziinhopassos_goalk.

Baca Juga: Reaksi Luis Milla Saat Tahu Persib Petik Kemenangan Perdana di Liga 1 2023-2024

Pada laga ini, Persib terlebih dahulu tertinggal di babak pertama. Pada menit ke-83, Ciro Alves yang tampak ingin mengirimkan umpan silang dari sisi kiri, tapi ternyata bola tak bisa diantisipasi oleh kiper Persik Dikri Yusron. Kedudukan menjadi imbang 1-1.

Kemudian, umpan silang Edo Febriansah disundul oleh Ryan Kurnia ke gawang Persik pada menit ke-87. Itu merupakan gol pertama Ryan sejak bergabung dengan Maung Bandung awal musim ini. Persib unggul 1-2 hingga akhir pertandingan.

Ryan bersyukur atas kemenangan timnya. Eks pemain Persikabo itu sudah tampil dalam empat pertandingan bersama Persib.

"Syukur alhamdulillah, saya bisa mencetak gol pertama dan Persib juga meraih kemenangan perdananya," kata pemain asal Bogor ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat