kievskiy.org

Robert Bocorkan Rahasia Persib Bandung Tetap Solid Meski Gaji Dipotong Separuh

PELATIH Persib, Robert Alberts.*
PELATIH Persib, Robert Alberts.* /Official Persib Bandung

PIKIRAN RAKYAT - Imbas dari kebijakan pemotongan gaji sebsear 50 persen oleh PSSI kepada para pemain serta pelatih di Liga 1 sudah mulai berdampak dimana beberapa tim justru harus kehilangan pelatih dan pemain akibat aturan ini.

Seperti Arema FC yang harus kehilangan sang pelatih Roberto Carlos Mario Gomez dan pemainnya Jonathan Bauman, dimana mereka mengaku keberatan dengan adanya kebijakan pemotongan gaji tersebut.

Namun, di Persib adanya kebijakan pemotongan gaji tersebut dapat dimaklumi oleh jajaran pelatih dan pemain, mengingat situasi yang dihadapi akibat pandemi Covid-19 ini belum sepenuhnya pulih.

Baca Juga: Belum Dapat Tim untuk Musim 2021, Masa Depan Valentino Rossi Ditentukan di MotoGP Misano 2020

Pelatih Persib Robert Alberts pun angkat bicara mengapa timnya bisa tetap solid, meski sekarang gaji mereka dipotong 50 persen.

“Saya rasa kami mempunyai komitmen di Persib Bandung. Mereka mempunyai hasrat untuk menang, hasrat untuk membuat klub bangga karena manajemen yang bagus, mereka juga punya hasrat untuk bermain sebagai mungkin bagi suporter yang selalu berada di belakang tim,” tuturnya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat 28 Agustus 2020.

Dia menambahkan, melihat komposisi tim serta atmosfer yang ada. Kondisi Persib sangat bagus, dan itu sangat berarti untuk para pemain karena mereka ingin tetap bermain bersama dan mengejar apa yang ditargetkan.

Baca Juga: Unggah Video Bersama Billy Syahputra dalam Balutan Baju Pengantin, Amanda Manopo: Calon Suamiku

“Meskipun gaji mereka harus dipotong. Kami juga paham karena kebijakan ini bukan hanya berlaku bagi kami tapi semuanya. Jadi kami harus menunjukan rasa hormat untuk klub dan berharap di masa yang akan datang covid menghilang dan ekonomi kembali bangkit. Saya yakin manajemen akan memberikan hadiah dan sikap yang kami tunjukan ini,” katanya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat