kievskiy.org

Instagram Sediakan Fitur Baru, Dukung Orang dengan Kondisi Gangguan Makan

Instagram tambah akses untuk dukung orang dengan gangguan makan.
Instagram tambah akses untuk dukung orang dengan gangguan makan. /Antara

PIKIRAN RAKYAT - Pada dasarnya kondisi gangguan makan merupakan sikap yang berbeda terhadap makanan, yang mana hal ini menyebabkan seseorang mengubah perilaku dan kebiasaan makannya.

Tentunya hal ini juga dapat menjadi kondisi serius yang berdampak negatif bagi kesehatan, emosi, dan kemampuan seseorang dalam berbagai area kehidupan yang penting.

Maka dari itu Instagram sebagai media sosial populer menambahkan akses atau fitur baru untuk mereka yang memiliki gangguan makan, dalam platformnya.

Dalam akses baru ini, jika pengguna mencari tagar atau konten yang berpotensi terkait dengan gangguan makan, Instagram akan memandu pengguna tersebut ke sumber atau saluran bantuan yang disediakan oleh National Eating Disorders Association (NEDA) di AS, Inggris, Australia dan Kanada.

Baca Juga: Masih Hadapi Sejumlah Kendala, Kabupaten Mimika Siap Sambut PON XX Papua 2021

Baca Juga: Atletico Madrid vs Chelsea di Liga Champions, Thomas Tuchel Tahu 3 Strategi Andalan Lawan

Sebelumnya, Instagram mengaburkan konten saat menemukan hasil pencarian terkait gangguan makan, namun kini akan mengarahkan pengguna ke sumber yang dirancang khusus untuk perilaku gangguan makan.

Dikutip dari The Verge, Selasa, 23 Februari 2021, Instagram juga mengatakan berencana untuk menampilkan sumber jika seseorang mencoba berbagi konten terkait gangguan makan.

Ataupun jika seorang teman prihatin tentang sesuatu yang mereka lihat di postingan dan ingin menawarkan dukungan, hal itu dapat digunakan. Seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Antara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat