kievskiy.org

Makan Waktu 14 Tahun, Ilmuwan Klaim Temukan Spesies Dinosaurus Baru

Ilustrasi dinosaurus Australotitan Cooperensis.
Ilustrasi dinosaurus Australotitan Cooperensis. /Pixabay/mdherren Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Setelah menemukan fosil dinosaurus pada 2007 silam, ilmuwan Australia baru saja selesai mengidentifikasi temuan mereka usai 14 tahun berlalu.

Meski memakan waktu cukup lama, jerih payah para ilmuwan rupanya tak sia-sia. Mereka mengklaim telah menemukan jenis spesies baru yang ternyata adalah dinosaurus terbesar di dunia pada masanya.

Spesies baru yang masuk dalam tipe herbivora raksasa (Sauropoda) itu dinamakan Australotitan Cooperensis atau "Titan Selatan" lantaran tercatat menjadi dinosaurus terbesar yang ditemukan di benua Autralia.

Bahkan, Australotitan Cooperensis masuk kategori kelompok elit Titanosaurus yang sebelumnya hanya ditemukan di Amerika Selatan.

Baca Juga: Pemerintah Gelontorkan Dana Ratusan Miliar untuk Lokasi Isolasi Pasien Covid-19

Karena masuk dalam tipe Sauropoda, Australotitan Cooperensis sendiri merupakan dinosaurus dengan leher panjang, ekor panjang, kepala kecil, kaki yang tebal dan berbentuk seperti pilar, serta gigi yang seperti pasak.

Dalam meneliti fosil Australotitan Cooperensis, tim dari Museum Sejarah Alam Eromanga dan Museum Queensland dilaporkan memakai teknologi digital mutakhir dengan sistem koordinat tiga dimensi atau 3D untuk memindai tulang-tulang yang ditemukan.

Para ilmuwan yang terlibat langsung maupun tidak terlibat langsung penemuan spesies baru dinosaurus Australotitan Cooperensis, meyakini masih banyak spesies lain dengan keragaman bentuk.

Mereka juga percaya banyak spesies dinosaurus yang belum teridentifikasi dan masih terpendam di wilayah Australia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat