kievskiy.org

Siap Rilis, Sony Patok Harga Fantastis untuk PlayStation 5

Logo PlayStation 5 ketika diperkenalkan pertama kali pada acara CES 2020.*
Logo PlayStation 5 ketika diperkenalkan pertama kali pada acara CES 2020.* /Sony Sony

PIKIRAN RAKYAT - Sony tampaknya mematok harga tinggi untuk keluaran konsol terbarunya, PlayStation 5. Perusahaan asal Jepang itu kini tengah menjaga biaya untuk penjualan PS5.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Bloomberg, biaya untuk pembuatan konsol terbaru Sony berada pada kisaran 450 dolar Amerika atau setara dengan Rp 6 juta per unit (Kurs 1 dolar = Rp 13.000).

Dibandingkan dengan biaya pembuatan PS4 yang sekitar 380 dolar Amerika, biaya pembuatan PS5 cenderung lebih mahal. Mengingat PS4 dikabarkan memiliki sistem pendingin yang lebih mahal.

Baca Juga: Daftar Barang Bawaan Lucinta Luna ke Sel Tahanan, dari Busa Mandi hingga Wig Kepang-kepang

Sony mengaku mengalami kesulitan DRAM (Dynamic Random-Access Memory) dan memori flash dalam jumlah yang cukup untuk produksi massal konsol tersebut.

Secara keseluruhan, analis mengatakan harga eceran satu unit PS5 bisa mencapai 470 dolar Amerika atau sekitar Rp 6,4 juta.

Sebelumnya ketika PS3 diluncurkan, pihak Sony memberi harga 500 atau 600 dolar Amerika untuk versi 60GB, sementara PS4 dibanderol 400 dolar Amerika.

Baca Juga: Kekuasaan VOC di Jakarta dan Priangan, Daerah Taklukan dan Sumbangan

Menurut analis Macquarie Capital Damian Thong, PS5 akan sulit dijual kepada konsumen, mengingat harga PlayStation termahal saat ini adalah PS4 pro yang dibanderol 399 dolar Amerika atau setara dengan Rp 5,4 juta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat