kievskiy.org

Orang Indonesia Pakai Gadget Rata-Rata 8 Jam Perhari, Literasi Digital Masih di Level Sedang

Ilustrasi gadget.
Ilustrasi gadget. /Pexels/Cottonbro

PIKIRAN RAKYAT - Orang Indonesia rata-rata menghabiskan delapan jam per hari untuk menggunakan perangkat digital. Lamanya konsumsi perangkat digital itu perlu diimbangi oleh kepekaan literasi digital.

Anggota Indonesia Information and Communication Technology Partnership Association (ICT Watch) Indriyatno Banyumurti mengatakan, penggunaan teknologi digital dengan intensitas yang tinggi harus seimbang dengan edukasi literasi digital yang mumpuni.

“Penggunaan teknologi bisa maksimal dan positif, bila masyarakat memiliki literasi digital baik,” katanya dalam keterangan pers pada Selasa, 12 Juli 2022.

Baca Juga: Perpusnas Perlu Tingkatkan Upaya Literasi Digital

Berdasarkan Survei Indeks Literasi Digital Nasional Indonesia yang dilakukan oleh Kemenkominfo dan Katadata Insight Center, pada tahun 2021, saat ini Indonesia masih menduduki kategori “sedang” dalam hal kapasitas literasi digital. Kategori “sedang” itu memiliki nilai sebesar 3.49 dari 5.00.

Ia menambahkan, literasi digital tidak banyak berbicara tentang cara menggunakan teknologi digital, tetapi fungsinya. “Jadi kalau kita bicara tentang 4.0 itu tidak hanya selalu sosial media, tapi fungsinya untuk apa,” tuturnya.

Selain itu, literasi digital bukanlah panduan cara menggunakan media sosial, tapi panduan untuk mengetahui fungsi media sosial yang sebenarnya. Sehingga dapat menghindari penyalahgunaan media sosial seperti halnya membuat konten-konten negatif.

Baca Juga: Jalin Kerja Sama dengan KNPI Jawa Barat, PRMN Serius Ingin Tingkatkan Literasi Digital di Jabar

Sebelumnya, Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemenkominfo) bersama Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur menyelenggarakan kegiatan Pekan Literasi Digital bagi kelompok masyarakat dan komunitas di Sumba Timur, 5-6 Juli 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat