kievskiy.org

Terekam Foto dan Video Matahari dengan Jarak Terdekat, Bisa Ungkap Asal Usul Cuaca Luar Angkasa

Ilustrasi Matahari
Ilustrasi Matahari /Dok. NASA

PIKIRAN RAKYAT- Sebuah teleskop di wahana Solar Orbiter yang mengitari Matahari baru saja menangkap foto dan video dengan jarak terdekat yang pernah terekam.

Wahana Solar Orbiter milik badan antariksa Eropa (ESA) terbang dalam jarak 77 juta kilometer dari Matahari pada 15 Juni 2020. Ini merupakan setengah jarak dari Bumi ke Matahari.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Bussines Insider, Solar Orbiter ESA ini diterbangkan sejak Februari 2020. Pendekatan ke Matahari awalnya dimaksudkan untuk menguji instrumen seperti kamera sebelum memulai pengamatan ilmiah lainnya.

Baca Juga: Rombak PT Asuransi Kredit Indonesia, Kementerian BUMN Ganti Empat Direksi Termasuk Direktur Keuangan

Tetapi, pengorbit ini telah menemukan sesuatu yang baru yaitu permukaan Matahari ditutupi oleh miniatur solar flare atau semburan radiasi dari ledakan terbesar di Tata Surya.

Para ilmuwan di balik Solar Orbiter ini menyebut solar flare yang menyebar luas ini sebagai 'campfires' atau 'api unggun'.

"Kami tidak percaya ketika pertama kali melihat ini. Kami mulai memberinya nama-nama gila seperti 'api unggun', 'serat gelap' dan 'hantu," kata Sami Solanki, seorang ilmuwan di tim Solar Probe di Max Planck Institute, Jerman.

Baca Juga: Tanggapi Ramainya Isu KJP yang Digadai, Disdik DKI Jakarta Siap Beri Sanksi Tegas

"Ada begitu banyak fenomena kecil baru yang terjadi pada skala yang lebih kecil sehingga kita memulai kosakata baru untuk memberikan semua nama," tambahnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat