kievskiy.org

7 Link Twibbon Hari Kostrad 2023, Desain Menarik dan Cocok Diunggah di Media Sosial

Twibbon Hari Jadi Kostrad.
Twibbon Hari Jadi Kostrad. //Twibbonize /Twibbonize

PIKIRAN RAKYAT – Hari KOSTRAD (Komando Cadangan Strategis) atau Hari Ulang Tahun (HUT) KOSTRAD ke-62 akan diperingati pada Senin, 6 Maret 2023 mendatang. Tentunya sejarah hari lahirnya KOSTRAD memiliki jalan yang panjang.

Lahirnya KOSTRAD dilatarbelakangi adanya isu kemerdekaan di Irian Barat pada 1960 silam. Kemudian pada 6 Maret 1961, dibentuklah  satuan ini dengan nama Korps Tentara ke-1/Cadangan Umum Angkatan Darat (KORRA I/CADUAD).

Adapun hari lahirnya KOSTRAD ini diresikan oleh Cadangan Umum Angkatan Darat (CADUAD). Mayjen TNI Soeharto ditunjuk sebagai panglima KORRA I CADUAD.

Sejak dibentuk hingga saat ini, KOSTRAD telah melahirkan sosok-sosok penting yang memiliki kekuatan besar. Jika saat pertama kali dibentuk ada sosok Brigjen TNI Ahmad Wiranta Kusuma sebagai kepala staf, maka pada tahun 1998 ada sosok Prabowo Subianto.

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon HUT ke-62 KOSTRAD, Desain Menarik dan Tak Perlu Pakai Aplikasi

Pada saat itu Prabowo Subianto yang masih berpangkat Letnan Jenderal mulai menjabat sebagai Panglima KOSTRAD pada 1 April 1998. Satuan Komando Utama tempur di TNI Angkatan Darat ini juga tak pernah absen dari berbagai operasi militer di Indonesia.

Untuk merayakan HUT ke-62 KOSTRAD, Anda bisa saling berbagi ucapan kepada teman satu profesi. Anda bisa juga membagikannya di media sosial (medsos) pribadi Anda.

Selain ucapan, Anda bisa merayakannya dengan berbagi foto dengan dihias bingkai twibbon menarik. Dengan desain menarik, akan menambah semarak peringatan hari lahirnya KOSTRAD. Berikut ini adalah kumpulan link twibbon Hari KOSTRAD 2023 yang bisa digunakan, tanpa perlu aplikasi:

Baca Juga: Belasan Ribu TNI-Polri Siap Amankan Pernikahan Kaesang, Andika Perkasa: dari Kostrad, AL, dan AU

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat