kievskiy.org

12 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Indah dan Penuh Makna

Ilustrasi Lebaran 2023.
Ilustrasi Lebaran 2023. /Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah sudah di depan mata. Beragam tradisi biasa dilakukan pada Lebaran 2023 ini. Mulai dari mengunjungi seluruh keluarga, bertukar hampers, membagikan uang pada kerabat yang lebih muda, dan banyak yang lainnya.

Sesuai dengan makna Idul Fitri yang kembali suci, pada momentum ini juga biasanya ada tradisi bermaaf-maafan dan mengucapkan Selamat Idul fitri. Untuk keluarga atau teman yang jauh dan tidak dapat dikunjungi, ucapan Selamat Idul Fitri bisa disampaikan  melalui media sosial.

Berikut 12 ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah, dirangkum Pikiran-Rakyat.com dari berbagai sumber:

Baca Juga: 20 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 2023, Dilengkapi Doa untuk Sesama Muslim

1. Di mana kamu berada dan apa pun yang kamu lakukan, semoga Allah selalu memberkati. Selamat Idul Fitri.

2. Selamat Hari Raya Idul Fitri, semoga kita selalu diberikan kemudahan dan kebahagiaan dalam menjalani kehidupan.

3. Bila kata merangkai dusta. Bila langkah membekas lara. Bila hati penuh prasangka. Dan bila ada langkah yang menoreh luka. Mohon bukakan pintu maaf. Selamat Idul Fitri Mohon Maaf Lahir Batin.

4. Semoga Allah memberkati hatimu dan mengisi rumahmu dengan banyak cinta, kebaikan, dan kebahagiaan. Selamat Hari Raya Idul Fitri.

5. Sebelum sinyal internet melambat, sebelum kuota menipis, aku mau mengucapkan Selamat Idul Fitri 2023, minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan batin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat