kievskiy.org

Mengenal Spesikasi Tank AMX-13 yang Viral Usai Tabrak Gerobak di Bandung

Viral video konvoi tank AMX-13 di Bandung Barat berakhir insiden tabrak gerobak.
Viral video konvoi tank AMX-13 di Bandung Barat berakhir insiden tabrak gerobak. /Antara Antara

PIKIRAN RAKYAT - Media sosial dihebohkan dengan video yang memperlihatkan tank AMX-13 milik Batalyon Kavaleri mengalami insiden kecelakaan dan menabrak gerobak sekaligus beberapa sepeda motor.

Insiden kecelakaan ini terjadi di Jalan Raya Rajamandala, Kampung Pakemitan RT 1 RW 12, Desa Rajamandala Kulon, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, pada Kamis, 10 September 2020.

Diberitakan Pikiran-rakyat.com sebelumnya, kejadian ini untungnya tidak menyebabkan korban jiwa atau luka, namun hanya berakibat pada kerugian.

Baca Juga: Lagi Asyik Rekam Video TikTok, Gadis Ini Terkejut Lihat Kaki Misterius di Langit-langit Kamarnya

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi terkait insiden tersebut.

Dikutip Pikiran-rakyat.com dari WeaponSystems, AMX-13 merupakan tank ringan era awal Perang Dingin yang berasal dari Prancis.

Tank ini dikembangkan pada akhir 1940-an untuk melengkapi pasukan Prancis pasca-Perang Dunia 2.

Baca Juga: Ramai Tudingan Arteria Dahlan Cucu Tokoh PKI, Kerabat Ungkap Seluk-beluk Keluarga Politikus PDIP

AMX-13 terbukti menjadi tank ringan yang mempu bergerak mobile dan efektif dalam pertempuran. Pada akhir Perang Dingin, AMX-13 menjadi usang karena usia dan munculnya peluru kendali anti-tank berkemampuan tinggi yang mengisi peran perusak tank mobile.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat