kievskiy.org

Peneliti Nyatakan Temukan 24 Planet Baru, Diklaim Miliki Atmosfir Lebih Baik dari Bumi

Ilustrasi planet luar baru
Ilustrasi planet luar baru /Scitech Daily Scitech Daily

PIKIRAN RAKYAT - Ada 24 planet baru ditemukan oleh para peneliti terdapat di lingkar luar sistem tata surya kita.

Dari dua lusin planet ini, para peneliti mengumumkan beberapa hal yang cukup mengejutkan.

Salah satunya ialah adanya kemungkinan dari planet-planet tersebut memiliki atmosfir lebih ramah daripada yang ada di bumi.

Baca Juga: Desain Poster Ucapan Kemhan pada HUT Ke-75 TNI Jadi Sorotan, Netizen Bandingkan dengan Instansi Lain

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Scitech Daily, temuan planet ini dilakukan oleh sejumlah ilmuwan dari Universitas Negeri Washington.

Salah satu ilmuwan bernama Dirk-Schulze-Makuch menyatakan dalam jurnalnya bahwa planet tersebut dibagi menjadi beberapa kategori.

Ada kategori lebih tua, lebih besar (atau kecil), lebih panas, dan lainnya.

Baca Juga: Serius Dirikan Koloni di Luar Angkasa, AS Pamerkan Bentuk Perumahan Baru di Bulan

Bahkan ada beberapa planet yang dikatakan memiliki atmosfir lebih bagus daripada yang ada di bumi.

Schulze menjelaskan bahwa planet-planet luar (eksoplanet) tersebut memiliki jarak 100 tahun cahaya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat