kievskiy.org

Ditemukan dalam Kondisi Duduk, Pria Paruh Baya di Kota Bandung Diduga Dibunuh dengan Sejumlah Luka Tusukan

Jenazah Sulaiman (72) dibawa petugas dari PMI dan Inafis Polrestabes Bandung pada Kamis 27 Mei 2021 malam. Diduga Sulaiman dibunuh karena ada 9 luka tusuk di badannya.
Jenazah Sulaiman (72) dibawa petugas dari PMI dan Inafis Polrestabes Bandung pada Kamis 27 Mei 2021 malam. Diduga Sulaiman dibunuh karena ada 9 luka tusuk di badannya. /Pikiran Rakyat/M Iqbal Maulud

PIKIRAN RAKYAT - Sulaiman (72) pemilik toko plastik di Cibadak, Kota Bandung meninggal dunia dengan mengenaskan dengan 9 luka tusukan. Namun jenazah korban yang berada di gudang plastik miliknya di Jalan Kurdi I, Kota Bandung tersebut baru diketahui pada Kamis 27 Mei 2021 sore.

Jenazah korban ditemukan dalam kondisi terduduk di dalam ruko. Pada saat ditemukan korban sedang bersandar dalam rak besi yang menjadi tempat untuk menyimpan barang-barang plastik. 

Kondisinya, masih menggunakan pakaian lengkap dengan kaos hitam polos lengan pendek, serta menggunakan celana pendek.

Diketahui jenazah korban berada di ruang utama, dalam ruko, yang berukuran 5 meter persegi. 

Baca Juga: Sebanyak 20 Desa di Garut Jadi Lokus Stunting

Sementara ruko tersebut memiliki lebar sekira 5 m dan panjang kurang lebih 7 m. Bangunan itu pun memiliki dua lantai. Satu jendela berteralis besi, terlihat terbuka di sebelah kiri atas ruko.

"Disini, bangunan rukonya tidak ada pintu keluar dari belakang. Hanya satu pintu," kata salah seorang warga yang rukonya berada tepat disamping ruko tempat mayat Sulaiman ditemukan.

Lingkungan ditempat Sulaiman ditemukan pun, terbilang tidak mengenal satu sama lainnya. Hal itu terbukti, dari sulitnya mencari informasi, soal siapa itu Sulaiman.

"Ini dijadikan tempat simpan gudang plastik. Dia punya toko di wilayah Cibadak. Korban ini biasanya memang tidak ikut ke toko," kata warga lainnya.

Baca Juga: Perubahan Sifat Atta Halilintar Usai Menikah dengan Aurel Hermansyah Bikin Sahabat Kaget

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat