kievskiy.org

Sebanyak 150 Peserta Ikuti Kontes Domba

DIREKTUR Hulu PT Pertamina Perseroan Syamsul Alam (kelima kanan) foto bersama dengan pemenang Raja Pejantan pada Kontes Domba di Lapangan Sepakbola kawasan Geothermal Energy Kamojang, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Jumat (20/11/2015). Lomba diikuti oleh 150 ekor domba se-Kabupaten Bandung dengan empat kategori, yaitu pedaging, pejantan, bibit, dan ratu.*
DIREKTUR Hulu PT Pertamina Perseroan Syamsul Alam (kelima kanan) foto bersama dengan pemenang Raja Pejantan pada Kontes Domba di Lapangan Sepakbola kawasan Geothermal Energy Kamojang, Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Jumat (20/11/2015). Lomba diikuti oleh 150 ekor domba se-Kabupaten Bandung dengan empat kategori, yaitu pedaging, pejantan, bibit, dan ratu.*

SOREANG, (PRLM).- Sebanyak 150 domba kontes dari 2 kabupaten yakni Kabupaten Bandung dan Garut, turut serta dalam kontes ternak domba yang digelar Himpunan Peternak Domba Kambing Indonesia Kabupaten Bandung dengan PT Pertamina persero. Kontes domba tersebut digelar di Kampung Kamojang Desa Laksana Kecamatan Ibun Kabupaten Bandung, Jumat (19/11/2015). Ketua pelaksana kontes dari HPDKI Kabupaten Bandung Baran Siswandi menjelaskan, dalam kontes yang dilaksanakan itu, terdapat empat kategori yang dilombakan. Keempat kategori itu yakni kategori Domba Raja Petet, Raja Pejantan Kasep, Raja Pedaging, dan kategori Raja Bibit. "Kriteria penilaian kategori domba petet dikhususkan untuk domba yang berusia di bawah 1 tahun, sedangkan untuk kategori pejantan kasep, pedaging, dan bibit untuk domba dengan usia domba 2 tahun," kata Baran di lokasi pertunjukan kontes. Dalam kesempatan itu, pula Direktur Hulu PT Pertamina Persero Syamsu Alam, Direktur Utama PT Pertamina Geothermal Energy Irfan Zainuddin, dan unsur Muspida Kabupetan Bandung. Direktur Hulu PT Pertamina Persero Syamsu Alam mengatakan, kegiatan yang digelar PT Pertamina ini merupakan salah satu kepedulian sosial perusahaan terhadap kearifan lokal daerah setempat. PT Pertamina, lanjut Syamsu, berupaya ingin terus menjalin kebersamaan dengan masyarakat. "Kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan interaksi antara perusahaan dengan masyarakat di Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. Di kedua kabupaten ini, selalu terkenal dengan domba. Kami berusaha untuk menghadirkan kegiatan ini di tengah masyarakat," ucap Syamsu seraya menambahkan kontes domba ini dalam rangkaian peringatan ulang tahun PT Pertamina Geothermal Energy ke 9 pada 12 Desember mendatang. Dijelaskan dia, kegiatan yang digelar ini merupakan event kedua kalinya yang dilaksanakan PT Pertamina Geothermal Energy. Dalam perjalanannya, pihaknya telah merencanakan untuk menggelar kegiatan serupa di masa yang akan datang ke level nasional. Hal itu diupayakan sebagai upaya mempromosikan potensi kepariwisataan yang dimiliki Kabupaten Bandung dan Kabupaten Garut. Kapolres Bandung Erwin Kurniawan yang hadir dalam kegiatan itu mengatakan, pihaknya mengapresiasi kegiatan yang digelar itu. "Semoga jalinan komunikasi yang terjalin ini akan lebih mempererat jalinan silaturahmi antara masyarakat dengan perusahaan untuk menciptakan kondisi yang kondusif," ucap Erwin. Camat Ibun Ika Nugraha menegaskan, pergelaran kontes domba ini bertujuan pula dalam mengembangkan desa wisata yang berada di wilayahnya. Pasalnya Desa Laksana ini merupakan salah satu dari 10 desa wisata di Kabupaten Bandung. "Ini merupakan kesempatan pengembangan desa wisata di wilayah kami. Kecamatan Ibun mempunyai beberapa potensi, salah satunya yakni peternakan domba priangan. Selama ini, yang kita kenal yakni domba garut, padahal di Kabupaten Bandung juga kita memiliki potensi itu," ujar Ika. (Ecep Sukirman/A-147)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat