kievskiy.org

70 Persen Warung Sekitar Unpar Bandung Gulung Tikar, Alumni Serahkan Donasi

Penyaluran bantuan sosial berupa uang tunai Rp 1 juta kepada 92 pedagang dari Ikatan Alumni Universitas Parahyangan (Unpar) Bandung.
Penyaluran bantuan sosial berupa uang tunai Rp 1 juta kepada 92 pedagang dari Ikatan Alumni Universitas Parahyangan (Unpar) Bandung. /Humas Disparbud

PIKIRAN RAKYAT – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jawa Barat, Dedi Taufik mendukung upaya Ikatan Alumni Universitas Parahyangan (Unpar) yang memberikan donasi Rp1 juta terhadap 92 pedagang yang aktif berjualan di kawasan kampus Unpar. 

Yang menarik, para alumni memberikan pada pedagang yang di zaman mereka kuliah kerap memberikan keleluasaan dalam membayar dagangan mereka. Penyaluran pun digelar bersamaan peringatan HUT RI ke 76, Selasa, 17 Agustus 2021. 

"Peringatan kemerdekaan merupakan momentum memperkuat solidaritas antar sesama. Kolaborasi dengan berbagai pihak menjadi kekuatan tersendiri untuk menghadapi, bahkan melewati pandemi Covid-19,"kata Dedi usai menghadiri penyaluran bantuan sosial berupa uang tunai Rp 1 juta kepada 92 pedagang dari Ikatan Alumni Universitas Parahyangan (Unpar) Bandung. 

“Jawa Barat ini center of knowledge. Artinya, banyak alumni yang tergabung dalam berbagai organisasi ikatan alumni dari universitas yang ada. Gerakan seperti ini sangat berarti dan patut diapresiasi. Pemerintah pun selalu terbuka untuk berkolaborasi,” ucap dia melanjutkan.

 Baca Juga: Gelagat Ashanty ke Anang Hermansyah Berubah Drastis, Imbas Kedekatan Aurel ke Krisdayanti?

Diakui dia, beberapa waktu lalu juga ASN di Disparbud menyisihkan penghasilannya untuk dibelikan sembako bagi masyarakat di desa-desa Tasikmalaya, Depok, Sukabumi. Intinya semangat berbagi ini harus tetap dijaga, bukan soal nominal besar kecilnya. 

Ia mengaku terus berkoordinasi dengan Ikatan alumni dari berbagai universitas agar kegiatan serupa atau inovasi dari sisi keilmuan untuk membantu menangani pandemi bisa dilakukan secara masif.

Kolaborasi antara Disparbud Jabar dengan sejumlah ikatan alumni terus terjalin. Salah satu yang sudah terealisasi adalah upaya melestarikan permainan tradisional dengan membuat acara bertajuk Ulinpiade dengan IKA Unpad.

 Baca Juga: Diisukan Cinlok dengan 'Nino', Amanda Manopo Kini Unggah Foto dengan Pria Lain

“Industri pariwisata menjadi salah satu sektor yang terpukul akibat pandemi. Banyak pula pelaku ekonomi kreatif berjalan lesu. Gerakan sosial seperti ini bisa menjaga optimisme bahwa mereka yang terdampak tidak berdiri sendiri. Program bantuan dari pemerintah juga terus jalan,” ucap dia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat