kievskiy.org

Utang 11 Pedagang Pasar Cimindi Dihapus

Para pedagang yang jadi korban kebakaran Pasar Cimindi dibebaskan angsuran kreditnya.*
Para pedagang yang jadi korban kebakaran Pasar Cimindi dibebaskan angsuran kreditnya.*

CIMAHI, (PRLM).- Koperasi Simpan Pinjam Syariah Tamzis membebaskan sisa angsuran kredit pedagang Pasar Cimindi yang jadi korban kebakaran. Tujuannya agar para korban memulai usaha mereka kembali. Penghapusan angsuran kredit dilakukan secara simbolis di Pasar Cimindi Jalan Mahar Martanegara Kota Cimahi, Jumat 11 Maret 2016. Total santunan yang diberikan kepada 11 orang pedagang korban kebakaran yang memiliki pinjaman kredit di Tamzis sebesar Rp 74 juta. Pembebasan pembiayaan yang dilakukan Tamzis kepada para anggotanya yang menjadi korban kebakaran merupakan bagian dari pelaksanaan ekonomi syariah yang menggunakan pola mudharabah, atau sistem yang mengedepankan aspek keadilan. "Ini tentunya sudah menjadi keniscayaan dalam kerjasama pola mudharabah, ketika anggota kami mengalami musibah," ujar Manajer Divisi Penjaminan Tamzis, Tri Wuryanto. Menurutnya, pola mudharabah dipilih karena mendapat hasil dinikmati bersama, dan jika ada kerugianpun ditanggung bersama. "Selama ini para pedagang telah memberikan hasil keuntungan kepada kami, jika sekarang mereka mengalami musibah, maka sudah sepantasnya kami bantu meringankan beban mereka dengan membebaskan dari sisa pembiayaan," ungkapnya. Dia mengaku, program tersebut telah dilakukan di sejumlah pasar tradisional di Jawa Barat yang dilanda musibah kebakaran. Selain membebaskan angsuran kepada sejumlah pedagang yang terkena musibah kebakaran di Pasar Cimindi Kota Cimahi, Koperasi simpan pinjam syariah Tamzis memberikan tambahan modal kerja kepada para pedagang. Manajer Tamzis Syariah Area Bandung Raya Umar Faruk mengatakan, diharapkan anggotanya yang mengalami musibah kebakaran ini dapat segera berjualan kembali. "Para pedagang ini sangat dibutuhkan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari," katanya.(Ririn NF)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat