kievskiy.org

Buka Tutup Dua Lapangan di Bandung, Pemprov Jawa Barat Beberkan Alasan

Warga berolahraga di area Lapangan Gasibu, Bandung, Jawa Barat, Kamis (2/9/2021). Pemerintah Provinsi Jawa Barat kembali membuka Lapangan Gasibu untuk warga khusus aktivitas olahraga dengan membatasi jumlah pengunjung sebanyak 125 orang.
Warga berolahraga di area Lapangan Gasibu, Bandung, Jawa Barat, Kamis (2/9/2021). Pemerintah Provinsi Jawa Barat kembali membuka Lapangan Gasibu untuk warga khusus aktivitas olahraga dengan membatasi jumlah pengunjung sebanyak 125 orang. /Antara Foto/Novrian Arbi

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kota Bandung memutuskan untuk menutup kembali dua lapangan yang ada di Kota Bandung.

Gasibu dan Saparua yang sempat dibuka untuk umum Rabu 1 September 2021 ditutup kembali oleh Pemkot Bandung.

Praktis, Gasibu dan Saparua dibuka untuk umum hanya beberapa hari yaitu dari 1 sampai 4 September 2021.

Adapun alasan dibukanya kembali Gasibu dan Saparua untuk umum kala itu adalah sebagai uji coba pembukaan fasilitas umum dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Mata Elang Boleh Sita Kendaraan di Jalan hingga Kondisi Mental Saipul Jamil

Gasibu dan Saparua yang dimiliki oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat ditutup kembali oleh sang pemilik.

Mengenai ditutupnya kembali Gasibu dan Saparua, Pemprov Jawa Barat melalui Kepala Biro Umum Sekretariat Daerah Jabar, Sumasna memberikan penjelasan.

Dia mengatakan pihaknya telah menyampaikan evaluasi pembukaan kembali Gasibu dan Saparua beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 8 September 2021: Reyna Tak Tertolong, Andin Depresi Berat sampai Keguguran?

"Kami telah sampaikan dulu laporan penggunaan Gasibu dengan Saparua (Ujicoba 4 hari 1-4 September) ke Satgas Kota Bandung dengan bukti-bukti kesiapan sarana, SDM dengan statistik kunjungan termasuk aplikasi untuk pengendalian," kata Sumasna kepada PRFM, Selasa 7 September 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat