kievskiy.org

Sosialisasi Rekayasa Minim, Jalan Ahmad Yani dan Jalan Jakarta Masih Macet

KEMACETAN panjang terjadi di ruas Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (19/9/2016). Banyak pengendara tidak mengetahui adanya rekayasa lalu lintas di Jalan Ahmad Yani (Cicadas) yang kini kembali menjadi dua arah.***
KEMACETAN panjang terjadi di ruas Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (19/9/2016). Banyak pengendara tidak mengetahui adanya rekayasa lalu lintas di Jalan Ahmad Yani (Cicadas) yang kini kembali menjadi dua arah.***

BANDUNG,(PR).- Minimnya sosialisasi terkait rekayasa lalu lintas di Jalan Jakarta, Jenderal Ahmad Yani, dan Ibrahiem Adjie menyebabkan terjadinya kemacetan di ketiga ruas jalan tersebut. Petugas kepolisian harus bekerja keras mengurai penumpukan kendaraan. Terhitung Senin 19 September 2016, Polrestabes Bandung kembali memberlakukan jalur dua arah Jalan Jenderal Ahmad Yani mulai dari persimpangan Jalan Supratman, yang semula hanya diberlakukan satu arah dari barat menuju timur. Pemberlakukan dua jalur juga diterapkan di Jalan Jakarta mulai persimpangan Jalan Supratmat hingga ke Jalan Layang Antapani, dan Jalan Ibrahiem Adjie mulai dari kawasan Cicadas hingga Jalan Layang Antapani. Dari pantauan "PR" di lapangan, banyak pengguna jalan yang tidak mengetahui rekayasa lalu lintas tersebut. Mereka bingung karena belum mengetahui bahwa Jalan Ahmad Yani dan Jalan Jakarta yang biasanya satu arah kembali menjadi dua arah. Antrean kendaraan dari arah timur menuju barat juga masih terjadi di Jalan Jenderal Ahmad Yani dari arah Abdul Haris Nasution dan Terusan Jalan Jakarta (Antapani) sejak pukul 5.45. Padahal, rekayasa tersebut diharapkan bisa sedikit mengatasi kemacetan yang terjadi di jalan-jalan tersebut setiap harinya, sebagai dampak pembangunan Jalan Layang Antapani. Meski sudah mengerahkan sejumlah petugas, kepadatan lalu lintas masih terjadi di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Jalan Jakarta, Terusan Jalan Jakarta, dan Ibrahiem Adjie. Kondisi jalan di kawasan proyek Jalan Layang Antapani yang rusak juga turut menghambat laju kendaraan. Beberapa jalan alternatif seperti Jalan banten saat ini masih dalam tahap pengecoran sehingga belum maksimal digunakan. Selain itu, aktvfitas Pasar Jalan Cikutra (pasar Cicadas), parkir kendaraan, serta tumpukan sampah yang belum diangkut juga turut menghambat laju lalu lintas.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat